Bekasi Lumpuh karena Banjir, Tentara Turun Tangan

Salah satu banjir di Bekasi Timur.

Pebriansyah Ariefana
Selasa, 25 Februari 2020 | 11:22 WIB
Bekasi Lumpuh karena Banjir, Tentara Turun Tangan
Banjir Bekasi. (Suara.com/Yacub)

“Kalau perahu karet tidak bisa masuk, karena ini kan gang. Banjir awal tahun juga kemarin lebih parah dan enggak ada perahu karet yang masuk. Kita swadaya sama masyarakat saja, gotong-royong,” tukas dia.

Pantauan dilokasi, depan jalan gang mawar yaitu Jalan RA. Kartini sudah sampai sepinggang orang dewasa. Nampak warga dan para pedagang masih berjibaku menyelamatkan barang-barang berharagnya.

Sementara itu, Pemerintah Kota Bekasi bersama Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota tengah melakukan evakuasi warga yang terjebak banjir di 12 Kecamatan. Sebanyak 30 perahu karet sudah disebar ke beberapa titik untuk melakukan evakuasi warga.

Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota, Kombes Widjonarko mengatakan, hampir 800 personil disebar untuk membantu evakuasi warga yang terjebak banjir. Mereka tergabung dari unsur TNI/Polri dan instansi Pemerintah Kota Bekasi.

Baca Juga:Anies Dinilai Hebat Tangani Banjir, Air Jatuh ke Tanah Langsung Surut

"Semua anggota kami wajibkan untuk membantu korban banjir," kata dia, Selasa (25/2/2020) saat dimintai keterangan melalui sambungan selular kepada suara.com.

Berdasarkan pemetaan kepolisian lokasi banjir terkini berada di Kecamatan Bekasi Timur, Bekasi Utara, Bekasi Barat, Medan Satria, Pondok Gede. Anggota Kepolisian Sektor sudah di intruksikan untuk melakukan pemantauan dan membantu warga sekitar.

Untuk itu, kata dia, petugas kepolisian akan membuka posko banjir di beberapa titik berikut bantuan sembako bekerjasama dengan TNI dan stakholder lainya. Sekaligus kata dia, menerjunkan tim medis untuk mengantisipasi adanya warga yang terserang penyakit.

“Posko banjir akan kami buka bersama pemerintah, tapi kami masih menunggu perkembangan selanjutnya," tegasnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Banjir (BPBD) Kota Bekasi, Muhammad Jufri memastikan wilayahnya lumpuh akibat diterjang luapan banjir. Menurutnya, banjir hampir menerjang semua permukiman, akses jalan warga yang tersebar di 56 Kelurahan se- Kota Bekasi.

Baca Juga:Warga Bekasi Batal ke Kantor karena Jakarta Banjir dan Lumpuh

"Saya pastikan hari ini (Selasa) Kota Bekasi lumpuh akibat luapan banjir di permukiman warga maupun akses jalan," ujar dia kepada di Villa Taman Kartini, Bekasi Timur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini