SuaraJabar.id - Rapid test virus corona di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi ditunda. Sebab Pemkot bekasih belum siap menyediakan alat tesnya.
Mekanisme tes kesehatan massal itu direncanakan menggunakan sistem door to door. Ketua Satuan Tugas (Satgas) Darurat Penanggulangan Bencana Covid-19 Kota Bekasi, yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota, Tri Adhianto Tjahyono Penundaan itu pun telah disampaikan kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
"(Tes kesehatan massal Covid-19) ditunda, belum ditentukan jadwal (dari sebelumnya dijadwalkan pada, Selasa besok)," kata Tri saat dihubungi SuaraJabar.id, Senin (23/3/2020).
Penundaan tes kesehatan massal corona didasari atas belum ada ketersediaan alat. Juga demikian terdapat mekanisme atau pola penanganan tes kesehatan secara massal.
Baca Juga:UPDATE: Warga Positif Corona di Bekasi 29 Orang, 4 Meninggal
"Ditunda alatnya belum siap, ditunda tidak besok dan juga mekanismenya dirubah," tegas Tri.
Sedianya rapid test massal virus Corona atau Covid 19 tahap 1 di Stadion Patriot Candrabaga, Kota Bekasi mulai Selasa (24/3/2020). Rapid test yang akan dilakukan tersebut memakai metode pengambilan darah. Apabila hasilnya negatif, maka orang yang dites diperbolehkan pulang. Namun, apabila positif, maka dilanjutkan tes PCR dengan pengambilan dahak.
Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah