SuaraJabar.id - Pasien positif virus corona di Jawa Barat tembus 198 orang, Selasa (31/3/2020). Jumlah ini terbanyak kedua di Indonesia. Jumlahnya bertambah 16 orang sejak Senin kemarin.
Berdasar data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang diterima suara.com, Jakarta merupakan wilayah dengan kasus positif terbanyak. Disusul Jawa Barat.
Kemudian, wilayah dengan angka kasus positif Covid-19 terbanyak lainnya yakni Banten. Kekinian tercatat ada 142 kasus positif Covid-19 di Banten. Angka kasus positif Covid-19 itu bertambah 14 kasus dari sehari sebelumnya.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyamapaikan hingga kekinian sebanyak 7 provinsi dan 41 kabupeten/ kota di Indonesia telah menetapkan status siaga darurat wabah virus corona. Di sisi lain sebanyak 16 provinsi dan 86 kabupaten/ kota juga telah membentuk Gugus Tugas Penanganan Covid-19.
Baca Juga:Positif Corona RI Melonjak 1.528 Pasien, Angka Kematian Tembus 136 Orang
"Sudah ada 7 provinsi dan 41 kabupaten/ kota yang telah menetapkan status siaga darurat bencana wabah Covid-19. Kemudian, 16 provinsi dan 86 kabupaten/ kota telah membentuk gugus tugas penanganan Covid-19," kata Yuri saat jumpa pers yang disiarkan langsung lewat akun YouTube BNPB, Selasa (31/3/2020) sore tadi.
Berkenaan dengan itu, Yuri mengemukakan beberapa daerah juga telah berinovasi dalam rangka melawan atau meminimalisir penyebaran wabah virus corona. Misalanya dengan mengawasi setiap mobilitas penduduk yang berada di wilayah masing-masing.
"Oleh karena itu tetap kita akan konsekuen dan bersungguh-sungguh untuk memutus penularan ini. Mari kita bersama-sama dan kita mampu melakukan ini. Karena inilah kunci yang menjadi dasar pengendalian dan penghentian Covid-19," katanya.
Untuk diketahui, angka kasus positif virus corona di Indonesia kian bertambah sebanyak 114 orang. Hingga Selasa (31/3/2020) sore ini tercatat sebanyak 1.528 orang dinyatakan positif Covid-19.
Disisi lain jumlah pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh juga bertambah sebanyak 6 menjadi total 81 orang. Meski, angka kematian akibat virus corona juga bertambah 14 dengan total keseluruhan berjumlah 136 orang.
Baca Juga:Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Kritik Jokowi: Tak Perlu Darurat Sipil