Anak Terlantar Menginap di RS karena Keluarga Positif Corona, Ini Faktanya

"Setelah anak anaknya diperiksa rapid test, ternyata anak yang paling kecil usia 4th juga positif Covid," kata Hengky.

Reza Gunadha | Husna Rahmayunita
Minggu, 05 April 2020 | 12:55 WIB
Anak Terlantar Menginap di RS karena Keluarga Positif Corona, Ini Faktanya
Unggahan tiga anak terpaksa tinggal di RS karea keluarga positif corona. (Twitter/@puchaa)

Ia mengatakan, mereka juga harus menjalani isolasi lantaran anak paling bungsu dinyatakan positif terinfeksi corona seusai menjalani pemeriksaan.

Klarifikasi Wakil Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan soal anak terpaksa menginap di RS. (Instagram/@hengkykurniawan)
Klarifikasi Wakil Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan soal anak terpaksa menginap di RS. (Instagram/@hengkykurniawan)

"Setelah anak-anaknya diperiksa rapid test, ternyata anak yang paling kecil usia 4th juga positif Covid, sehingga seluruh anak anaknya juga harus diisolasi (jadi bukan terlantar karena orang tua positif ya, tapi juga harus ikut diisolasi)," imbuhnya.

Lebih lanjut, dalam keterangannya, Hengky menyebut kondisi kesehatan satu keluarga tersebut kekinian kondisi kesehatannya membaik dan mendapat pengawasan dari pemerintah setempat.

"Jadi anak anak itu aman bersama ibu dan neneknya yang dalam pantuan RSUD dan kami Pemerintah Daerah," kata Hengky, memungkasi.

Baca Juga:Bantu Penanganan Covid-19, Sido Muncul Guyur Dana Rp 15 Miliar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak