SuaraJabar.id - Aksi sejumlah warga yang memancing bersama belakangan jadi sorotan warganet. Sebab, mereka mencari ikan di tempat yang tak terduga.
Beberapa warga yang merupakan pria itu terlihat memanfaatkan situasi pemukiman mereka yang telah dilanda banjir.
Hal tersebut diketahui dari akun Instagram @tante_rempong_offficial yange mengunggah ulang video milik pengguna TikTok dengan akun @asliyana27, belum lama ini.
Dalam video tersebut, nampak seorang warga memperlihatkan ikan yang berhasil ia dapatkan, yakni lele.
Baca Juga:Apes Banget, Rumah Warga Pandeglang Habis Terbakar Ditinggal Mancing
Yang bikin warganet keheranan, warga ini rupanya memancing di area pemakaman yang teremdam air banjir.
Sejumlah pria terlihat duduk santai di beberapa nisan, sambil menunggu umpan di alat pancing sederhana mereka disamber oleh ikan yang kebetulan melintas.
Tak cuma orang dewasa, sejumlah anak-anak juga terlihat bergabung mencari peruntungan.
Video aksi nyeleneh warga memancing di kuburan ini lantas mengundang beragam reaksi warganet. Tak sedikit yang merasa keheranan hingga melayangkan kritikan di kolom komentar.
"Awas kesurupan," tulis akun @sart***.
Baca Juga:Cabuli Anak Tiri, Pria di Deli Serdang Diamankan di Tempat Mancing
"Ziarah di makan (no), mancing di makam (yes)," kata @diza***.
"Mancing mah mancing aja, tapi jangan dudukin makam," timpal @rosn***.
"Takut ikannya jadi-jadian," celetuk @hexa***.
Lihat video selengkapnya di sini.