Tempo pertandingan berangsur-angsur melambat dan suporter Inggris di antara sekira 22.500 penonton yang mengisi tribun Wembley tentu cukup puas melihat timnya mampu menjaga keunggulan 1-0 atas Kroasia hingga peluit bubaran ditiup wasit.
Kedua tim sama-sama akan melakoni pertandingan kedua masing-masing di Grup D pada Jumat (18/6), saat Inggris menjamu musuh lamanya Skotlandia di Wembley, sedangkan Kroasia akan bertolak ke Glasgow menghadapi Republik Ceko di Hampden Park. [Antara]