SuaraJabar.id - Persib Bandung berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan hingga pekan ke-10 BRI Liga 1 2021 usai menaklukkan Persipura Jayapura dengan skor 3-0, Sabtu (30/10/2021) malam.
Dengan hasil itu, Persib Bandung berhasil merebut posisi puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021 dari Bhayangkara FC. Persib dan Bhayangkara sama-sama memiliki torehan 22 poin, namun Maung Bandung unggul selisih dua gol.
Tiga gol penentu kemenangan Persib di laga yang digelar di Stadiona Manahan Solo itu dicetak oleh Wander Luiz di menit ke-14 dan ke-35 serta Geoffrey Castillion di menit ke-88.
Persib Bandung bermain agressif sejak menit awal. Baru berjalan 6 menit, gawang Persipura sudah terancam oleh tendangan keras Dedi Kusnandar dari bola mati. Namun kiper Persipura Fitrul Dwi berhasil menangkap bola hasil tendangan Dedi.
Baca Juga:Bantai Persipura, Persib Gusur Bhayangkara FC dari Puncak Klasemen BRI Liga 1
Gol perdana Persib di laga itu tercipta di menit ke-14. Gol berawal dari Esteban Vizcarra yang memberikan umpan manis pada Wander Luiz yang mampu mengkonversikannya menjadi gol bagi Persib.
Gol kedua Wander Luiz di laga itu tercipta di menit ke-35. Gol kedua Persib itu diciptakan Wander Luiz melalui sundulan kepalanya usai menerima umpan dari Zalnaldo.
Skor 2-0 untuk keunggulan Persib bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, anak-anak Maung bandung terlihat menurunkan tempo permainan. Namun, anak asuh Robert Alberts terlihat masih menndominasi permainan.
Gol penutup kemenangan Persib atas Jayapura di lga itu dicetak oleh Geoffrey Castillion di menit ke-88.
Baca Juga:Saksikan!! Link Live Streaming Persib Bandung Vs Persipura Jayapura, Baru Dimulai