SuaraJabar.id - Rumah milik warga Kabupaten Sukabumi bernama Sapturi roboh saat hujan deras melanda pada Minggu (7/11/2021). Detik-detik robohnya rumah warga tersebut terekam kamera warga dan tersebar ke jejaring media sosial sehingga menjadi viral.
Lokasi rumah warga yang roboh berada di Kampung Sengked. Desa/Kecamatan Kaduampit, Kabupaten Sukabumi.
Dari video yang diunggah Instagram @infojawabarat terlihat ada genangan mengalir cukup deras di depan rumah tersebut.
Warga berada di seberang rumah tiba-tiba dikagetkan dengan suara keras yang mengiringi robohnya rumah tersebut.
Baca Juga:4 Bulan Tinggal di Kontrakan, Pria Temukan Sesuatu Tersembunyi di Dapur
"Itu rumah rumah rumah. Allahu Akbar," ujar pria yang ada di video tersebut.
Dikutip dari Sukabumiupdate.com-jejaring Suara.com, Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Kecamatan Kadudampit, D Sarifudin mengungkapkan bahwa bangunan rumah ambruk yang terekam video itu milik warga bernama Sapturi.
"Akibat material bangunannya udah lapuk ditambah diguyur hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan ambruk," jelas Sarifudin.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun lima orang penghuninya terpaksa diungsikan.
Berdfasarkan hasil penghitungan, pemilik rumah mengalami kerugian material.
Baca Juga:Perekam Video Mesum Diduga Siswi SMK di Gianyar Bali Ditangkap
"Kerugian ditaksir mencapai Rp 80 juta karena perabotan di dalam rumah turut rusak," katanya.
"Untuk sementara malam ini mereka ngungsi di rumah saudaranya yang tidak jauh dari lokasi rumah yang ambruk," tambahnya.