3. Alessandra Private Villa Syariah

Berlokasi di Jl.Raya Lembang Asri No.115 Lembang, Lembang, Bandung, Jawa Barat. Private pool yang dilengkapi dengan sun deck serta dikelilingi dengan tumbuh-tumbuhan hijau dan landscape dari perkebunan warga memberikan pengalaman indah menginap di villa ini.
Jika kamu menginginkan suasana baru, di sekitar villa ini juga terdapat beberapa tempat wisata seperti Farm House Lembang, air terjun Maribaya, curug Dago Pakar dan beberapa restoran.
Cuaca di sekitar Alessandra Private Villa Syariah lumayan dingin, jadi perlu untuk menyiapkan kaos kaki atau pakaian dengan bahan yang lebih tebal. Fasilitas lain yang diberikan oleh villa ini cukup lengkap, salah satunya adalah tempat parkir yang dapat memuat 3 hingga 4 mobil.
Baca Juga:Perajin Batik Lebak Banjir Orderan, Dipesan BUMN Hingga Beberapa Daerah di Jabodetabek
4. Villa Ganesha - 88 Lembang
Terletak di dataran tinggi, Villa Ganesha 88 Lembang menawarkan private pool dengan pemandangan hijau nan asri dari Bandung. Private pool ini dikelilingi oleh taman yang asri serta berada di kawasan yang cukup alami karena dekat dengan perkebunan sehingga atmosfer serta suasana yang menyegarkan pikiran.
Villa Ganesha terletak di Jalan Kolonel Masturi 10, Lembang, Lembang, Bandung, Jawa Barat. Berjarak hanya 5 menit dari pusat kota Lembang, dan 20 menit dari pintu tol Pasteur.
Dilengkapi dengan 3 kamar tidur namun dapat memuat sebanyak 12 tamu. 2 kamar mandi (air hangat), dapur, ruang keluarga yang luas, wifi, carport, tanaman buah dan sayuran, ayunan antik dengan panorama menghadap ke lembah dan gunung Tangkuban Perahu.
Villa Ganesha juga menyediakan televisi untuk media hiburan dan berkumpul bersama dengan keluarga.
Baca Juga:Persija Menangi El Clasico Kontra Persib, Angelo Alessio Puji Habis Andritany