SuaraJabar.id - Cara Transfer Pulsa XL. Provider XL menyediakan fitur transfer pulsa. XL menjadi salah satu provider yang menyediakan fitur tersebut. Pihak XL menamakan fitur tersebut dengan "bagi pulsa".
Fitur ini mempermudah pengguna untuk mendapatkan pulsa secara gratis dan juga cepat.
Cara transfer pulsa XL ini ada berbagai cara yang bisa dilakukan oleh pengguna. Penasaran? Yuk simak selengkapnya di bawah ini:
1. Cara Transfer Lewat SMS
Baca Juga:Berikut Cara Transfer Pulsa Telkomsel Lewat SMS Beserta Syaratnya
- Langkah pertama untuk kirim pulsa XL lewat SMS, yaitu kamu bisa buka aplikasi SMS di HP Android/iOS kamu.
- Selanjutnya kamu bisa masukan nomor 168 untuk penerima SMS (Receiver).
- Berikutnya masukan dengan format berikut untuk mulai kirim pulsa XL: BAGI <SPASI> NOMOR TUJUAN><SPASI>NOMINAL PULSA.
- Nominal Pulsa XL yang dapat kamu kirim berlaku kelipatan Rp. 1000 sampai Rp. 200.000.
- Jika format sudah benar seperti contoh di atas, kamu bisa mulai kirim pulsa XL dengan menekan tombol Send.
- Setelah itu akan ada balasan dari pihak XL yang konfirmasi pengiriman jumlah pulsa XL ke nomor tujuan kamu.
- Kamu bisa balas dengan mengetik Y untuk mulai melanjutkan transaksi.
- Nantinya jika proses transfer pulsa XL berhasil, akan akan balasan dari pihak XL.
- Sekarang kamu bisa hubungin nomor penerima, yang kamu masukan tadi untuk kepastian apakah pulsa sudah masuk atau tidak.
2. Cara Transfer Pulsa XL Sesama via Dial Up
- Pergi ke menu panggilan.
- Selanjutnya ketikan kode dial *123*168# lalu pilih Call.
- Berikutnya akan muncul jendela pop up “Anda hendak melakukan Bagi Pulsa. Silahkan masukkan no tujuan”.
- Masukan nomor tujuan yang ingin dibagikan pulsa XL, lalu pilih Send.
- Berikutnya masukkan nominal pulsa XL.
- Setelah itu tunggu muncul ketererangan dari notifikasi transfer pulsa XL.
Demikian penjelasan tentang cara transfer pulsa XL.
Kontributor : Annisa Nur Rachmawati