Duar! Entis Sutisna Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Petasan Mercon yang Ia Pegang Meledak

Disangkanya mercon sudah berhenti menyala lalu digoyang-goyangkan, dan meledak, jelasnya.

Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 03 Mei 2022 | 06:56 WIB
Duar! Entis Sutisna Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Petasan Mercon yang Ia Pegang Meledak
ILUSTRASI - Ledakan Petasan di Madura Akibatkan Jari Pemuda Putus. [Instagram]

SuaraJabar.id - Malam takbiran menjadi menjadi momen bahagia bagi umat Muslim. Namun Entis Sutisna (50) justru harus dilarikan ke rumah sakit saat suara takbir berkumandang bersautan gara-gara petasan mercon yang sedang ia pegang meledak tanpa disengaja.

Entis merupakan warga Kelurahan Setiawargi, Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya. Ia dilarikan ke RSUD dr. Soekardjo, Minggu (1/5/22022) setelah tangan kanannya terluka akibat ledakan petasan saat mengasuh cucu pada malam takbiran.

“Sudah ditangani di IGD dan harus naik meja operasi,” ucap Wakil Direktur (Wadir) Pelayanan RSUD dr Soekardjo, Titie Purwaningsari.

Kondisi Entis Sutisna, kata dia, stabil namun karena banyak jaringan di tangan kanannya yang rusak sehingga membutuhkan operasi.

Baca Juga:Peracik Petasan Ditangkap Saat Malam Takbiran, Terancam 20 Tahun Penjara

Dia menjelaskan, akibat ledakan mercon merusak jaringan di tangan kanan korban.

“Sebetulnya korban sedang mengasuh cucunya dan dimintai memegang mercon.”

“Disangkanya mercon sudah berhenti menyala lalu digoyang-goyangkan, dan meledak,” jelasnya.

Titie mengatakan, lokasi kejadian di daerah Nyemplong Tamansari. Saat ini tindakan terhadap korban sudah ditangani dokter spesialis.

Baca Juga:Ahli Multitasking, Viral Bocah Takbiran Malam Lebaran Sambil Main Game, Warganet: Pro Player!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini