Momen Haru Anak Bertemu Lagi dengan Mendiang Orang Tua Lewat Google Maps Ini Auto Bikin Mewek

Seorang anak membagikan momen haru kala melihat kembali sosok ayah dan ibunya yang telah meninggal dunia dengan memakai Google Maps.

Ari Syahril Ramadhan | Elvariza Opita
Kamis, 11 Agustus 2022 | 06:30 WIB
Momen Haru Anak Bertemu Lagi dengan Mendiang Orang Tua Lewat Google Maps Ini Auto Bikin Mewek
Momen haru anak bertemu kembali dengan orangtuanya yang telah meninggal lewat Google Maps. (Instagram/@statusfakta)

SuaraJabar.id - Ditinggal pergi oleh orang terkasih untuk selama-lamanya tentu begitu menyedihkan. Termasuk pemilik akun TikTok @riskacyntia berikut ini, yang merasakan kerinduan mendalam untuk orangtuanya yang telah berpulang.

Namun siapa menyangka, kemajuan teknologi ternyata bisa mempertemukannya kembali dengan sosok ayah dan ibunya. Menariknya lagi, @riskacyntia bisa melihat kembali kedua orangtuanya dengan menggunakan Google Maps.

"Terimakasih Google Maps. Aku bisa flashback, kala itu Alm. Bapak & Almh. Mama masih ada di sekitar rumah, mereka masih sehat," tulisnya, seperti dikutip Suarajabar.id dari akun Instagram @statusfakta, Selasa (9/8/2022).

Dalam videonya ia terlihat menunjukkan foto dari Google Maps yang diambil di sekitar kediamannya. Rupanya foto itu terekam Google Maps pada tahun 2015-2017.

Baca Juga:Penjual Kaki 5 Simpan Helm Polantas di Bawah Gerobak, Warganet: Penyamarannya Ketahuan

Tampak sosok sang ayah yang mengenakan pakaian putih dan sibuk mempersiapkan sesuatu di sekitar warungnya. Sementara tak jauh dari sana terlihat sosok sang ibu yang masih memakai daster dan baru keluar dari sebuah rumah.

Meski hanya berupa foto tangkapan Google Maps yang harus berkali-kali dibesarkan, momen pertemuan mengharukan ini tetap membuat publik ikut terharu. Tak sedikit yang turut mendoakan untuk almarhum kedua orangtua pemilik konten tersebut.

"Al Fatihah," komentar warganet.

"Rasanya tuh, itu tangan ibuku waktu itu, baju ibuku.. cara berjalannya begitu... suasananya nampak biasa saja, namun sekarang terasa kosong dan sepi," ujar warganet lain dengan rasa rindu yang tak kalah besar.

Sementara beberapa warganet lain terlihat meramaikan postingan tersebut dengan emotikon bersedih.

Baca Juga:Viral Video Anggota PPSU Aniaya Kekasih karena Cemburu, Netizen: Nangis Nontonnya

Cara Melihat Foto Lama di Google Maps

Lokasi Citayam Fashion Week yang terdeteksi melalui Google Maps. (Tangkapan Layar/Google Maps)106.8225544
Ilustrasi tampilan pencarian di Google Maps. (Tangkapan Layar/Google Maps) 106.8225544

Diketahui Google Maps sudah ada sejak lama, sehingga memang ada kemungkinan foto-foto lawas di suatu tempat masih disimpan oleh Google Maps.

Untuk bisa melihatnya pun bukan perkara yang sulit, yakni cukup menggunakan fasilitas Google Street View. Seperti apa caranya?

  1. Buka aplikasi Google Chrome, lalu kunjungi situs Google Maps.
  2. Carilah ikon Street View yang menerupai manusia kecil dengan warna jingga, biasanya terletak di pojok kanan bawah Google Maps.
  3. Seret dan jatuhkan ikon Street View di lokasi yang ingin Anda lihat, sehingga nanti tampilannya akan berubah ke tampilan dari sudut pandang orang pertama.
  4. Klik ikon Tahun yang ada di pojok kiri atas peta hingga muncul jendela pop up.
  5. Seret dan geser Slider waktu ke tahun yang ingin Anda lihat, nanti akan tersedia juga pratinjaunya di jendela pop up.
  6. Klik gambar pratinjau, setelah itu tampilan Street View akan berubah sesuai tahun yang dipilih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini