Sempat Tuding Plt Bupati Bandung Barat Ingkar Janji, Buruh Kini Tantang Hengky Kurniawan Naikkan Upah

"Bupati (Hengky Kurniawan) mengeluarkan entah itu perbup atau apapun namanya yaitu berupa perintah kepada perusahaan-perusahan yang ada di Bandung Barat," tegas buruh itu.

Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 13 September 2022 | 20:14 WIB
Sempat Tuding Plt Bupati Bandung Barat Ingkar Janji, Buruh Kini Tantang Hengky Kurniawan Naikkan Upah
Unsur Pimpinan DPRD KBB Menemui Para Buruh yang Melakukan Aksi Menolak Harga BBM Naik pada Selasa (13/2022) (Suara.com/Ferry Bangkit)

Sebelumnya, buruh seoat menuding Hengky Kurniawan tak mampu merealisasikan janji politik semasa kampanye. Terutama janji politik terhadap buruh.

Dede Rahmat mengatakan selama 4 tahun menjabat kepala daerah, Hengky Kurniawan tak bisa merealisasikan satu pun janji politik terhadap buruh.

Maka, Dede menjamin dukungan buruh terhadap Hengky akan dicabut jika dirinya hendak turun lagi ke dunia politik.

"Ketika seseorang menjanjikan terhadap kita, lalu janjinya tidak dipenuhi. Mengapa kita harus dukung lagi. Janji politiknya tidak ada satu pun yang dipenuhi, buruh jamin tidak akan memilih lagi beliau," kata Dede pada Rabu (24/8/2022) lalu.

Baca Juga:Mau Bertemu Jokowi Tapi Disuruh Pulang, Massa Mahasiswa-Pelajar Bakar Barrier dan Lempar Botol ke Polisi

Dalam aksi tersebut, buruh menuntut realisasi janji politik politik pasangan Aa Umbarra-Hengky Kurniawan (AKUR) yakni menjalankan Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit serta Dewan Pengupahan Daerah sebagaimana amanat undang-undang, perumahan murah, serta transportasi khusus buruh.

"Setiap kita tanya ke bupati, selalu jawabannya akan direalisasikan. Tapi sampai sekarang belum ada. Mau kapan, ini kan masa jabatannya akan berakhir," terang Dede.

Sementara itu, Hengky Kurniawan menegaskan, ketersediaan rumah murah bagi buruh sudah tersedia sejak dua tahun lalu.

Ia mengatakan, rumah murah ini juga tidak hanya bagi buruh saja tetapi masyarakat berpenghasilan rendah pun dapat memilikinya.

"Janji politik rumah murah untuk buruh sudah ada dan siap ditinggali," kata Hengky kepada wartawan, Rabu (24/8/2022).

Baca Juga:Massa Mahasiswa, Pelajar dan Buruh Bersatu Tolak Kenaikan Harga BBM di Patung Kuda

Hengky Kurniawan meminta, para rekan serikat pekerja maupun buruh untuk mendata jumlah pekerja yang ingin memiliki rumah murah tersebut. Karena pihaknya belum menerima data pasti terkait para buruh yang ingin memiliki rumah murah tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak