SuaraJabar.id - Popularitas Ridwan Kamil tak ada habisnya. Sebagai figur yang memiliki kekuatan massa, Kang Emil sampai-sampai hendak digaet menjadi tim pemenangan nasional Capres PDIP, Ganjar Pranowo untuk pemenangan di Jawa Barat.
Bukan itu saja, Ridwan Kamil juga bahkan sempat menjadi calon kuat pendamping Ganjar Pranowo sebagai pasangan bakal calon presiden dan wakil.
Namun hal itu urung terjadi lantaran dinamika politik saat itu sangat ketat, hingga diputuskan Mahfud MD yang dinilai tepat menjadi pendamping Ganjar.
"Kang Emil (Ridwan Kami) pengen saya tarik, tapi kan mengajak teman-teman juga harus dengan kelegaan hati, kesamaan batin agar kita bisa kompak," ujar Ganjar dikutip SuaraJabar.id dari tayangan Metro TV, Kamis (9/11).
Baca Juga:Alasan 57 Ulama Jawa Tengah Taruh Dukungan ke Prabowo di Pilpres 2024
Secara pribadi Ganjar mengakui jika Ridwan Kamil punya pengaruh besar di Jawa Barat sehingga ia ingin menariknya sebagai TKN.
Kini mantan Gubernur Jawa Barat itu menjadi magnet lain di internal koalisi partai pengusung Prabowo-Gibran. Sosok Ridwan Kamil dinilai paling tepat untuk mengamankan suara di Jawa Barat
Keputusan untuk mengamankan dan memenangkan Prabowo-Gibran ini pun sudah resmi diutarakan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto
"Pak Prabowo bertanggung jawab untuk kemenangan Jawa Barat Pak Ridwan Kamil," ujar Airlangga dikutip dari Suara.com.
Sementara itu, melalui akun Instagram pribadinya, Ridwan Kamil sudah menyatakan kesiapannya memenangkan Prabowo-Gibran di Jabar.
Baca Juga:Survei Lanskap: Elektabilitas Prabowo-Gibran Unggul di Jabar dan Jatim, Apa Saja Faktornya?
"Saya memang ditugaskan @golkar.indonesia bergerak maksimal di Jawa Barat dan Bu @airinrachmidiany di Banten. Itu mah aman, gak masalah. Maka dibuatlah posternya versi Ai," tulis Ridwan Kamil di akun Instagram miliknya.
- 1
- 2