SuaraJabar.id - Persib Bandung akhirnya sepakat untuk mengakhiri kontrak bek kiri Timnas Filipina, Daisuke Sato. Sebelumnya, kedua belah pihak menjalin kerjasama hingga 2025.
Keputusan untuk mengakhiri kerjasama tersebut diambil oleh kedua belah pihak, setelah PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) menyetujui permohonan Daisuke Sato untuk mengakhiri ikatan kontraknya.
Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhi Pratama mengatakan manajemen Persib sangat memahami situasi yang dihadapi oleh Daisuke Sato. Pasalnya, nama yang bersangkutan tidak didaftarkan untuk putaran kedua BRI Liga 1 2023-2024.
Dengan tidak didaftarkannya Daisuke Sato dalam skuat Maung Bandung di putaran kedua BRI Liga 1 2023-2024, maka pemain berdarah Jepang tersebut harus tetap melanjutkan kariernya sebagai pesepakbola.
Baca Juga:Tak Ambil Libur Usai Bela Timnas Indonesia, Marc Klok Ingin Tancap Gas Bersama Persib
Manajemen Persib sendiri menurut Adhi, mengucapkan terima kasih atas kontribusi yang diberikan Daisuke Sato selama memperkuat skuat Maung Bandung.
"Karena itu, setelah menjalin komunikasi dengan baik, Persib menyetujui permohonan pihak Sato untuk pengakhiran kerja sama. Hatur nuhun atas dedikasi dan kontribusi Sato selama memperkuat Persib," kata Adhi, Rabu (31/1/2024).
Manajemen Persib tidak menyebutkan klub baru yang akan dibela oleh Daisuke Sato, meski begitu Adhi berharap pemain yang sempat menjadi andalan di lini pertahanan skuat Maung Bandung itu bisa semakin berkembang di klub barunya.
"Kita berharap Sato bisa lebih berkembang di klub baru yang akan diperkuatnya," harap Adhi.
Sebagai informasi, Daisuke Sato bergabung dengan Persib pada kompetisi Liga 1 musim 2022-2023. Pada musim pertamanya, dia mendapatkan kesempatan tampil dalam 31 dari 34 pertandingan dengan 2488 menit dan kontribusi 2 gol.
Baca Juga:Lawan Australia di Babak 16 Besar, Goran Paulic Berharap Dua Pemain Persib Bisa On Fire
Penampilan Daisuke Sato yang cukup memuaskan tim pelatih, maka pada Januari 2024 Sato disodorkan perpanjangan kontrak selama dua tahun hingga 2025 oleh manajemen Persib.
Namun, setelah berakhirnya putaran pertama kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 namanya tak masuk dalam komposisi pemain utama untuk menghadapi putaran kedua.
Kontributor : Rahman