Sukses Digitalisasi 11 Pasar di Jawa Barat, Bank Mandiri Apresiasi Pedagang dengan Hadiah Menarik

Bank Mandiri melaksanakan Program Livin Pasar yang membantu UMKM naik kelas.

Fabiola Febrinastri
Kamis, 15 Februari 2024 | 11:08 WIB
Sukses Digitalisasi 11 Pasar di Jawa Barat, Bank Mandiri Apresiasi Pedagang dengan Hadiah Menarik
Para pemenang hadiah menarik dari Bank Mandiri. (Dok: Bank Mandiri)

Bersamaan dengan itu, Bank Mandiri mengumumkan para pedagang yang berhak mendapatkan hadiah utama dari racing poin pedagang di periode 2023. Bank Mandiri bekerja sama dengan The Hallway Space dalam menyelenggarakan acara penyerahan hadiah utama Livin’ Pasar untuk menghargai digitalisasi transaksi di 11 pasar.

Acara ini juga dihadiri dan disaksikan oleh Founder The Hallway Space, Roby dan salah satu pemenang grand prize Motor Yamaha Grand Filano dari Livin’ Pasar 2023, Yayan, sebagai Kepala Pasar Kosambi.

“Implementasi program ini diharapkan mampu memperluas akseptasi pembayaran digital salah satunya lewat penggunaan QRIS Livin’ Merchant untuk pedagang. Sehingga memberikan dampak positif berupa peningkatan kegiatan transaksi non tunai ke depan, termasuk mendorong pelaku UMKM agar naik kelas,” imbuh Nila.

Bank Mandiri optimistis dengan adanya digitalisasi pasar ini, transaksi non tunai dapat meningkat, serta secara langsung mempermudah kebutuhan pembayaran masyarakat sekaligus ikut mendorong tingkat inklusi keuangan di Indonesia.

Baca Juga:Komitmen Bangun Bisnis Berkelanjutan, Bank Mandiri Incar Rp5 Triliun dari Penerbitan Green Bond

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak