SuaraJabar.id - Hj. Djuriah Rais atau dikenal dengan nama Dian Al Mahri pendiri Masjid Kubah Mas, Kota Depok, Jawa Barat dimakamkan di area Masjid Kubah Emas, Kelurahan Meruyung, Kecamatan Limo, Depok.
Menurut sang suami, Maemun Al Rasyid alasan dimakamkan di area Masjid Kubah Emas adalah adanya keinginan dari almarhumah.
"Jika tidak ada umur (meninggal dunia) untuk dimakamkan di depan Masjid Kubah Mas," kata Maemun, Jumat (29/3/2019).
Selain itu, almarhumah ingin disalatkan oleh para jemaah Masjid Kubah Mas dengan ikhlas. Hingga akhirnya, semua keinginan almarhumah istrinya terkabulkan.
"Almarhumah istri saya merupakan guru bagi kami yang mudah bergaul. Maka, kami keluarga meminta maaf untuk almarhumah jika ada tutur kata dan perbuatannya, agar dibukakan pintu maaf," ujar Maemun.
Almarhumah Dian dimakamkan usai salat Jumat di masjid terbesar dan termegah di Asia Tenggara itu. Ribuan orang ikut mensalatkan almarhumah.
Tak sampai di situ, usai mensalatkan, ribuan orang juga turut mengiringi kepergian almarhumah menuju liang lahat yang berada di area depan masjid. Isak tangis keluarga mengiringi pemakaman wanita yang dikenal dermawan itu.
Saat ini ribuan orang sedang membacakan Surah Yasin untuk almarhumah.
Rangkaian bunga pun berjejer di pintu gerbang rumah almarhumah. Sang suami, H. Maemun Arrasyid tampak ikut memakamkan istrinya.
Baca Juga: Prabowo: Demi Allah Saya Tidak Ingin Cari Kekayaan Jadi Presiden
Kenangan almarhumah tak lekang di mata karyawan dan kerabat. Selain dikenal dermawan, mendiang Dian Al Mahri juga dikenal senang dengan anak yatim.
"Ibu sangat memperhatikan karyawan. Beliau sangat dermawan," kata Sutrisna salah satu karyawan.
Dirinya mengaku sangat kehilangan atas meninggalnya almarhum.
"Semua juga pasti kehilangan. Ibu memang sangat baik," katanya.
Kapolresta Depok Kombes Pol Didik Sugiarto juga terlihat hadir dalam pemakaman. Ia juga juga ikut mensalatkan. Karangan bunga dari Kapolres juga terlihat di depan pintu gerbang rumah almarhumah.
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Dian Al Mahri, Pendiri Masjid Kubah Emas Tutup Usia
-
Rumah Pemuja Setan di Depok, Cinta Lain Dunia Ari - Vanesa
-
Warga Sempat Kesurupan saat Polisi Temukan Jelangkung di Rumah Kosong Depok
-
Vanessa, Misteri Wanita Berbaju Merah di Rumah Jelangkung Depok
-
2 Siswa SMK di Depok Ikut UNBK dengan Status Tahanan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran