SuaraJabar.id - Hj. Djuriah Rais atau dikenal dengan nama Dian Al Mahri pendiri Masjid Kubah Mas, Kota Depok, Jawa Barat dimakamkan di area Masjid Kubah Emas, Kelurahan Meruyung, Kecamatan Limo, Depok.
Menurut sang suami, Maemun Al Rasyid alasan dimakamkan di area Masjid Kubah Emas adalah adanya keinginan dari almarhumah.
"Jika tidak ada umur (meninggal dunia) untuk dimakamkan di depan Masjid Kubah Mas," kata Maemun, Jumat (29/3/2019).
Selain itu, almarhumah ingin disalatkan oleh para jemaah Masjid Kubah Mas dengan ikhlas. Hingga akhirnya, semua keinginan almarhumah istrinya terkabulkan.
Baca Juga: Prabowo: Demi Allah Saya Tidak Ingin Cari Kekayaan Jadi Presiden
"Almarhumah istri saya merupakan guru bagi kami yang mudah bergaul. Maka, kami keluarga meminta maaf untuk almarhumah jika ada tutur kata dan perbuatannya, agar dibukakan pintu maaf," ujar Maemun.
Almarhumah Dian dimakamkan usai salat Jumat di masjid terbesar dan termegah di Asia Tenggara itu. Ribuan orang ikut mensalatkan almarhumah.
Tak sampai di situ, usai mensalatkan, ribuan orang juga turut mengiringi kepergian almarhumah menuju liang lahat yang berada di area depan masjid. Isak tangis keluarga mengiringi pemakaman wanita yang dikenal dermawan itu.
Saat ini ribuan orang sedang membacakan Surah Yasin untuk almarhumah.
Rangkaian bunga pun berjejer di pintu gerbang rumah almarhumah. Sang suami, H. Maemun Arrasyid tampak ikut memakamkan istrinya.
Baca Juga: Viral Video Warga Rekam Polisi yang Diduga Lakukan Pungli di Kelapa Gading
Kenangan almarhumah tak lekang di mata karyawan dan kerabat. Selain dikenal dermawan, mendiang Dian Al Mahri juga dikenal senang dengan anak yatim.
"Ibu sangat memperhatikan karyawan. Beliau sangat dermawan," kata Sutrisna salah satu karyawan.
Dirinya mengaku sangat kehilangan atas meninggalnya almarhum.
"Semua juga pasti kehilangan. Ibu memang sangat baik," katanya.
Kapolresta Depok Kombes Pol Didik Sugiarto juga terlihat hadir dalam pemakaman. Ia juga juga ikut mensalatkan. Karangan bunga dari Kapolres juga terlihat di depan pintu gerbang rumah almarhumah.
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Dian Al Mahri, Pendiri Masjid Kubah Emas Tutup Usia
-
Rumah Pemuja Setan di Depok, Cinta Lain Dunia Ari - Vanesa
-
Warga Sempat Kesurupan saat Polisi Temukan Jelangkung di Rumah Kosong Depok
-
Vanessa, Misteri Wanita Berbaju Merah di Rumah Jelangkung Depok
-
2 Siswa SMK di Depok Ikut UNBK dengan Status Tahanan
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
Buruan Klaim! 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu!
-
Piala Presiden 2025: Polda Jabar Terjunkan 2.632 Personel, Libatkan Jibom Amankan Si Jalak Harupat
-
8 Link DANA Kaget 3 Juli 2025, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu
-
Welas Asih Nama Baru RSUD Al-Ihsan, Dedi Mulyadi Beberkan Maksud di Baliknya
-
Gempa Frekuensi Rendah di Tangkuban Parahu Tembus Rekor: Aktivitas Masih Normal