SuaraJabar.id - Bagi warga Kampung Cingenca, Desa Cilangkap, Kecamatan Lengkong Kabupaten Sukabumi Jawa Barat menyambut pesta demokrasi lima tahunan atau biasa disebut "Hajat Nagara" yang digelar pada 17 April 2019 dengan cara unik.
Warga setempat berinisiatif membuat tempat pemungutan suara (TPS) 10 di Kampung Cingenca yang akan digunakan untuk pencoblosan dengan menghadirkan suasana hajatan bernuansa tradisi Sunda.
Panitia pemungutan suara serta beberapa warga terlihat sibuk mendekorasi TPS layaknya sebuah hajatan. Dengan tenda berukuran 7 x 9 meter, tempat pencoblosan dihias seperti dalam acara hajatan pernikahan.
Menurut Ketua TPS 10 Uce Usman, setiap tahun TPS di tempanya selalu mendapatkan juara. Tradisi tersebut, jelas Uce, sudah dilakukannya selama tiga periode pemilihan umum.
Baca Juga: Bawaslu Makassar: Menghalang-halangi Orang ke TPS Bisa Kena Pidana
"Tujuan kami mendekorasi TPS ini untuk menarik perhatian pemilih dan membuat mereka betah di TPS. Jadi mereka tidak merasa malas datang ke TPS," ungkap Uce kepada sukabumiupdate.com - jaringan Suara.com, Selasa (16/4/2019).
Uce mengaku pendanaan untuk dekorasi didapat dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi dan sebagian sisanya diperoleh dari swadaya masyarakat disekitarnya.
Tak hanya TPS yang didekorasi, para petugas KPPS pun akan menggunakan pakaian adat sunda selayaknya gelaran hajatan lengkap dengan iringan musik tradisional sunda.
"Kami menganggap ini sebagai hajat kita semua, selain properti dan pakaian adat yang sudah kami siapkan. Kami juga menyiapkan konsumsi bagi para pemilih," ujarnya.
Baca Juga: Ratna Sarumpaet dan 2 Tahanan Titipkan KPK Nyoblos di TPS Polda Metro Jaya
Berita Terkait
-
Charly Van Houten Dapat Rekomendasi Maju Pilbup Sukabumi Bersama Hasim Adnan
-
20 Ribu Wisatawan Padati Festival Hari Nelayan Palabuhanratu, Perputaran Uang Meningkat Signifikan
-
3 Destinasi Wisata Kelas Dunia Kabupaten Sukabumi Majukan Ekonomi, Ada Lagi yang Baru
-
Pemilih Dihadiahi Es Krim Setelah Nyoblos, TPS di Pekanbaru Ini Mirip Resepsi Pernikahan
-
Gelar Charity Touring, Wahana Honda Lakukan Kegiatan Sosial Berkelanjutan dengan Safety Riding
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang