SuaraJabar.id - Wakapolresta Depok AKBP Arya Perdana menjelaskan kronologis terkait aksi penganiayaan yang dilakukan Tika alias SN terhadap anak tirinya, Caca alias SA.
Dari penyidikan sementara, Tika yang diduga menjadi pelaku tunggal sengaja memasak air di rumahnya di kawasan Limo, Depok untuk disiramkan ke tubuh korban.
Saat melakukan aksi penganiayaan itu, korban disuruh jongkok di dalam kamar mandi sambil menjulurkan tangannya yang kemudian disiramkan air panas yang ditampung gayung.
Sang ibu angkat itu juga kembali mengguyur air panas ke atas kepala korban dan ke paha kanan korban. Akibat aksi keji itu, wajah, tangan, paha hingga punggung bocah malang itu melepuh.
Baca Juga: Disiram Air Panas Ibu Tiri, Pemkot Depok Tanggung Biaya Pengobatan Caca
"Pelaku sengaja memasak air panas di panci dan korban disuruh masuk kamar mandi," kata Arya Perdana di Polresta Depok, Jumat (31/5/2019).
Saat ini, polisi juga masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui motif dari aksi keji sang ibu tiri tersebut.
"Saat ini anggotanya masih melakukan penyelidikan untuk mencari motif pelaku melakukan penganiyaan terhadap anak angkatnya," pungkasnya.
Sebelumnya, Tika dibekuk bersama sang suami berinisial UC saat berada di kawasan pintu keluar tol Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (30/5/2019) malam.
Selain itu, polisi turut meringkus rekan pelakub berinisial VV.
Depok, Jumat (31/5/2019). Penangkapan ini dilakukan setelah polisi mendapatkan kabar jika Tika telah memesan tiket bus di salah satu PO Bus AKAP. Diduga, Tika bersama suaminya hendak kabur ke Yogyakarta.
Baca Juga: Disiram Air Panas Ibu Angkatnya, Tubuh Bocah 10 Tahun Ini Melepuh Parah
Diketahui, aksi penganiayaan penyiraman air panas terhadap anak angkat itu terjadi di rumah Tika di Jalan Limon, Pangkalan Jati Cinere, Depok, Jawa Barat pada Selasa (28/5/2019).
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024