SuaraJabar.id - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengaku tidak melarang pendatang baru ke kota hujan saat momen arus balik balik Lebaran 2019. Menurut Bima, Kota Bogor merupakan kota yang terbuka.
"Kami tidak mungkin larang warga untuk warga. Kota Bogor terbuka untuk semua, sok silakan (datang ke Kota Bogor)," kata Bima, Minggu (9/6/2019).
Bima menilai, perpindahan penduduk itu merupakan hak semua masyarakat. Ia pun mengaku bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor sudah mempunyai proyeksi pertumbuhan penduduk ke depannya.
"Kota Bogor tidak anti terhadap pendatang. Kita sudah punya proyeksi pertumbuhan penduduk ke depan. Sudah diantisipasi di RPJMD. Jadi, kita harus siap kedatangan rombongan pulang mudik," jelas Bima.
Namun, Bima menegaskan kepada pendatang yang akan tinggal di Kota Bogor diharapkan mempunyai keterampilan agar tidak menjadi pengangguran.
"Tugas kita pastikan semua ikut aturan. Kalau usaha ya yang halal dan jangan langgar Perda juga dengan catatan mempunyai keterampilan serta mau bekerja dan tidak menjadi gelandangan," harapnya.
Selain itu, para pendatang tersebut juga harus lapor dan memberikan identitasnya kepada aparatur di wilayah, minimal kepada RT/RW dan tetangga sekitar.
"Pendatang harus menyerahkan data atau identitas ke aparatur wilayah setempat. Pendatang juga harus bersosialisasi silaturahmi kepada tetangga sekitar. Jangan sampai menjadi warga tertutup," tutup Bima.
Kontributor : Rambiga
Baca Juga: PNS Dilarang Mudik Pakai Mobil Dinas, Wali Kota Bogor: Sanksinya SP
Berita Terkait
-
Arus Balik Lebaran, Tol Cipali hingga Tol Jakarta-Cikampek Macet Parah
-
Takut Diserbu Pengangguran, Bupati Bogor Razia Kontrakan Setelah Arus Balik
-
Macet, Arus Balik Jakarta di Ajibarang Diarahkan ke Jalur Selatan
-
Ratusan Ribu Pemudik Arus Balik Lebaran Mulai Melintas di Kota Bekasi
-
Pengamat Himbau Pemudik Arus Balik Untuk Bijak Gunakan Rest Area
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Drama Anak Mantan Kiper Persib di Kamboja: Bukan Korban TPPO, Tapi Scammer yang Cari Kerja Sendiri
-
Akhirnya! Setelah 256 Hari Menggantung, KPK Pastikan Panggil Ridwan Kamil Kasus Bank BJB
-
3 Rekomendasi HP Murah Kualitas Bagus untuk Mahasiswa 2025: Spek Dewa, Harga Sahabat Kosan!
-
3 Laboratorium Rahasia Narkotika Beroperasi di Bogor dan Cimahi
-
Geger Penemuan Kerangka Manusia di Irigasi Karawang