SuaraJabar.id - Lurah Muda Kota Bogor, Jawa Barat, Marrisa tengah merancang konsep Kampung Inggris di tempatnya bertugas, Kelurahan Sempur, Kota Bogor, Jawa Barat. Gebrakan baru itu dilakukan Marrisa setelah dilantik beberapa hari lalu.
"Untuk Kampung Inggris saya sedang membuat skemanya dulu, kerangkanya seperti apa. Nah nanti akan disosialisasikan kepada RT RW, setelah itu nanti kita publikasikan," ujar Marrisa seperti diberitakan Antara, Selasa (25/6/2019).
Perempuan yang akrab disapa Ica itu menuturkan, gagasan membuat Kampung Inggris di Kelurahannya ini tak lebih dari sekadar obrolan Ica bersama sang suami yang gemar berbahasa Inggris.
Selain itu, Ica juga sempat berkontribusi dalam pelaksanaan program Kampung Inggris di Kelurahan lain, yakni Cilendek Timur, Kota Bogor.
Baca Juga: Ditetapkan Sebagai Tersangka Lagi, Rahmat Yasin Sempat Pulang ke Bogor
"Ikut membantu masyarakat kurang mampu juga yatim belajar berbahasa Inggris gratis tidak dipungut biaya. Di sini antusias para RT dan RW menyambut baik program saya itu," kata Ica.
Selain merancang kampung Inggris, mantan Kepala Seksi Sumber Daya dan Peningkatan Kapasitas Personel di Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bogor itu juga berniat membuat kawasan ekonomi kreatif yang lokasinya tak jauh dari lapangan Sempur.
Lokasi tersebut nantinya akan menjadi zona tersendiri bagi para pedagang Kota Bogor.
Diberitakan sebelumnya, Wali Kota Bogor, Jawa Barat Bima Arya Sugiarto mengisi sebagian formasi Lurah di Kota Bogor dengan PNS muda, setelah berkomitmen dengan program 'Bogor Berlari' yang salah satunya mengedepankan stamina pejabat dalam hal pelayanan publik.
"Ada 22 lurah bergeser, ada lurah-lurah muda, saya ingin anak-anak muda generasi muda yang nanti jadi Kepala Dinas harus meniti karir dari tingkat wilayah. Ditempatkan di titik strategis yang memerlukan stamina dan juga skill komunikasi yang lurus," ujarnya usai melantik 265 pejabat eselon II, III, dan IV lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor di halaman belakang Stasiun Bogor, Kamis (20/6).
Baca Juga: Eks Bupati Bogor Rachmat Yasin Ditetapkan Sebagai Tersangka Lagi
Berita Terkait
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Jelang Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Dedie A Rachim: Kita Harus Siap Setiap Saat
-
Cara Berbeda Kampanye Dedie A Rachim di Kota Bogor, Buat Gerakan Kebersihan Massal
-
Jadi Wali Kota Bogor Dua Periode, Bima Arya Kini Jabat Wakil Menteri Dalam Negeri
-
Annida Allivia Rancang Bogor Fashion Week di Sport Center, Jadikan Ruang Kreatif Baru bagi Gen Z
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya