SuaraJabar.id - Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri menggeledah tempat kerja dan mes terduga teroris berinisial W di Gardu Induk Tasikmalaya milik Perusahaan Listrik Negara (PLN) Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin (21/10/2019).
Kepala Kepolisian Resor Tasikmalaya Kota AKBP Anom Karibianto menyampaikan, penggeledahan itu terkait pengembangan dari penangkapan W di Cirebon, Jumat (18/10).
"Jadi tadi kita melaksanakan penggeledahan kepada inisial W yang merupakan pengembangan kasus terorisme yang diungkap Densus 88 di Cirebon," kata Anom seperti dilansir Antara.
Ia menuturkan, Polres Tasikmalaya Kota hanya membantu dalam pengamanan penggeledahan tempat kerja terduga teroris di gardu listrik milik PLN di Jalan Sambong Jaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya.
Jajaran Densus, kata dia, memeriksa ruang operator tempat W bekerja, dan mes sebagai tempat tinggal W selama bekerja di Gardu listrik PLN.
"Kita membantu untuk melaksanakan penggeledahan di mes dan ruang operator W bekerja," katanya.
Ia menyampaikan, polisi mengamankan sejumlah barang bukti di tempat W, yakni berupa buku, senapan angin, busur, anak panah, dan target panahan, senjata tajam, dan dokumen lainnya.
Seluruh barang bukti hasil penggeledahan itu, kata dia, dibawa petugas ke Markas Polres Tasikmalaya Kota untuk diperiksa lebih lanjut.
Anom menyampaikan, pengungkapan kasus terorisme itu sepenuhuhnya kewenangan Densus 88, Polres Tasikmalaya Kota hanya membantu tugas Densus di lapangan.
Baca Juga: Jabat Ketua Rukun Kematian, Rumah Riko Digeledah Densus
Berita Terkait
-
Geledah Rumah Terduga Teroris, Densus 88 Sita Bubuk Kuning hingga Kabel
-
Dicokok Densus, Anggota JAD Cirebon Ternyata Bekerja di PLN
-
Jabat Ketua Rukun Kematian, Rumah Riko Digeledah Densus
-
Tangkap Terduga Teroris di Bekasi, Polisi Sita 3 Bungkusan Plastik Hitam
-
Jelang Pelantikan Presiden, Densus 88 Bekuk 1 Terduga Teroris di Bekasi
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Bukan Hanya Tambang Emas, Tim Gabungan Temukan Sarang Narkoba hingga Tempat Karaoke di Gunung Salak
-
Tertinggal 0-2, Adam Alis Cetak Brace Penentu di Menit Krusial Hajar Selangor 3-2
-
Jantung Pahlawan Hutan Berhenti Berdetak: Anggota Gakkum Kemenhut Wafat Saat Jalankan Tugas
-
Bak Menanti Hujan di Musim Kemarau! 4 Link DANA Kaget Rp 260 Ribu Siap Guyur Saldo Anda
-
Ada Apa di Balik Hutan Gunung Salak? TNI AD Ungkap Rahasia Ratusan Tenda Emas Ilegal