SuaraJabar.id - Abunawas alias Ase (52), dua anaknya Muhammad Sueb (7) dan Muhammad Haedar (4) tewas saat sedang tertidur di di sebuah ruko di Kampung Gekbrok, Desa Cikahuripan, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Satu keluarga itu tewas setelah rumah mereka tertimpa truk tronton berpelat nomor B 9995 BYV, Senin (17/12/2019) sekira pukul 22.30 WIB. Sedangkan korban selamat dengan luka berat, yakni Dede Marni (25) dan Amelia (1).
Irwan Kustiawan, salah satu warga menjelaskan, awalnya truk tronton bermuatan pasir itu melaju dari arah Cianjur ke Sukabumi. Saat melintas di tanjakan Gekbrong depan Pasar Gekbrong, truk diduga mengalami rem blong dan perseneleng tidak berfungsi.
Kemudian, Truk tronton yang dikemudikan Dendi Sehabudin (21) mendadak mundur tak terkendali hingga menimpa ruko grosir makanan ringan yang ditempati satu keluarga sedang tertidur.
Baca Juga: Harley-Davidson Tabrak Pejalan di Bogor, Begini Perkembangannya
"Saat saya ngobrol dengan sopir, katanya perseneleng tidak berfungsi, rem juga diinjak keras. Jadinya mundur hingga menimpa ruko," ujar Irwan Kustiawan kepada Ayobandung.com, kemarin.
Abunawas beserta anak pertama dan kedua tewas di tempat tertimpa ban truk tronton serta reruntuhan, sementara istrinya Dede Marni mengalami luka berat dan anak bungsu berusia satu tahun hanya luka ringan.
"Tiga orang meninggal, dua selamat," kata Kasat Lantas Polres Cianjur AKP Ricky Adipratama.
Dia mengatakan, telah terjadi kecelakaan akibat truk diduga mengalami rem blong sehingga menimpa ruko di pasar Gekbrong.
"Truk tronton akan mengarah ke Sukabumi, namun pas jalan menanjak tidak kuat menahan beban pasir kemudian mundur menabrak ruko yang di dalamnya ada keluarga," kata dia.
Baca Juga: Tabrak Nenek Aisyah hingga Tewas, Pengemudi Harley Resmi Ditahan Polisi
Berita Terkait
-
Tewasnya Satu Keluarga di Ciputat Masih Misterius, Polisi: Ketiga Mayat Ada Luka di Leher
-
Satu Keluarga di Tangsel Tewas Bersamaan, Jenazah Fadli Dikubur Terpisah dari Makam Anak-Istri, Kenapa?
-
Diamuk Massa, Begini Kondisi Sopir Truk Tronton Ugal-ugalan di Tangerang yang Tabrak Sejumlah Pengendara
-
Tewas Terpanggang saat Rumah Dibakar, Dokter Forensik Temukan Ini di Jasad Wartawan Rico dan Keluarganya
-
Cegah Kasus Kecelakaan Jalan Raya, Kepolisian Resor Pemalang-Pemda Periksa Kelayakan Bus Bersama Tim Penguji
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura