SuaraJabar.id - Penerapan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di wilayah Bogor, Depok, dan Bekasi diperpanjang hingga tanggal 12 Mei 2020. Penegakan aturan PSBB terhadap para pengendara terus digalakan.
Hal itu seperti apa yang dilakukan di salah satu titik check point PSBB yang berada di Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Kamis (30/4/2020).
Berdasarkan pantauan Suara.com di Check Point di Cileungsi, Simpang Limus Nunggal, perbatasan Kabupaten Bogor dan Bekasi masih banyak ditemukan para pengendara yang melanggar.
Para pengendara yang melanggar di dominasi oleh para pengendara roda dua yang berboncengan tapi tidak satu alamat. Para pelanggar pun diberikan sanksi berupa teguran dan diminta turun atau putar balik.
Baca Juga: 6.901 Pelanggaran Pemotor Terjadi Selama 3 Hari Jakarta PSBB
"Memang baru berupa teguran saja kita kasih. Kalau ada yang boncengan tidak satu alamat terpaksa kita minta turun," kata salah satu petugas anggota TNI Serda Sukarpin yang berjaga di Check Point Simpang Limus Nunggal, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/4/2020).
Ketika disinggung terkait warga yang nekat melakukan mudik, Sukarpin mengatakan pihaknya tetap melakukan penindakan dan meminta pengendara untuk putar balik.
"Masih ada kemarin-kemarin banyak. Paling kita suruh putar balik," tuturnya.
Untuk diketahui, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah resmi memperpanjang masa PSBB Bodebek selama dua pekan. Perpanjangan tersebut dimulai pada Rabu (29/4/2020). Dari hasil survei, sebanyak 79,4 persen warga setuju PSBB diperpanjang.
Baca Juga: Pengendara Tak Bermasker Dominasi Pelanggaran Hari Pertama PSBB Jakarta
Berita Terkait
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
-
Kronologi Dewi Soekarno Didenda Pengadilan Jepang Rp3 Miliar Gegara Pecat Karyawan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura