SuaraJabar.id - Akibat rob atau air laut yang pasang dan juga jebolnya sejumlah tanggul menyebabkan ribuan rumah di Kabupaten Indramayu terendam banjir.
Ribuan rumah yang terendam banjir tersebut terjadi di Desa Eretan Wetan Kecamatan Kandanghaur pada Kamis (4/6/2020).
"Kalau di Desa Eretan Wetan ada sekitar dua ribuan rumah yang tergenang banjir rob," kata Kepala Desa Eretan Wetan Edi Suhedi seperti dilansir Antara.
Edi mengemukakan, banjir rob kali ini termasuk yang parah, karena menyebabkan beberapa tanggul yang terbuat dari tumpukan tanah jebol.
Baca Juga: Banjir Rob Landa Sejumlah Wilayah di Jawa Tengah
Ketinggian air rob sendiri berkisar 30 centimeter sampai dengan 50 centimeter. Kondisi tersebut, jelas Edi, membuat beberapa warga ada yang mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Selain merendam ribuan rumah, banjir rob juga mengakibatkan ratusan hektare tambak udang milik warga ikut terendam, sehingga menimbulkan kerugian hingga ratusan juta rupiah.
Sementara Wakil Ketua DPRD Kabupaten Indramayu Muhamad Sholihin mengatakan bakal mengupayakan untuk perbaikan tanggul yang jebol kepada pihak terkait, agar bisa meminimalkan bencana alam tersebut. (Antara)
Berita Terkait
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
-
Banjir Rob Rendam Pemukiman di Muara Angke
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
-
Indonesia Gandeng Australia Atasi Banjir Rob dengan Sistem Berbasis AI
-
Linkin Park Juga Ganti Drummer Saat Umumkan Comeback, Ini Alasannya
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan