SuaraJabar.id - Dua Caddy Golf yakni R (21) dan S (19) yang merupakan korban penyiraman cairan diduga mirip sperma di Desa Bojong Nangka, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat kini urung ditemui orang karena masih trauma setelah mengalami peristiwa tersebut.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Desa Bojong Nangka, Yusuf saat dikonfirmasi Suara.com, Rabu (8/7/2020).
"Saat ini korban justru mengaku tak nyaman. Karena usai itu (peristiwa penyiraman) banyak yang mendatangi korban, termasuk rekan wartawan," kata Yusuf.
Yusuf mengatakan, kondisi korban sempat merasa syok ketika aksi penyiraman cairan tersebut dilakukan.
Baca Juga: Korban Penyiraman Cairan Mirip Sperma Akui Tak Ada Masalah dengan Seseorang
"Ya memang namanya perempuan berdua dia ketakutan lah. Tapi sekarang sudah biasa enggak takut keluar rumah," ungkapnya.
Kapolsek Gunung Putri, Kompol Andriyanto menyampaikan, kejadian tersebut berawal ketika R dan rekannya hendak pulang dengan mengendarai motor seusai makan malam. Kedua korban diketahui bekerja sebagai caddy golf.
Ketika melintas Jalan Sanding 1, Desa Bojong Nangka, Gunung Putri sekira pukul 21.30 WIB korban tiba-tiba dihampiri pelaku dan menyiramkan cairan diduga seperti sperma.
Hanya saja kedua korban R dan S ini enggan membuat laporan terkait kejadian tersebut ke aparat kepolisian. Kendati begitu, Kompol Andriyanto memastikan bahwa pihaknya akan mengusut aksi penyiraman tersebut.
"Tetap kita antisipasi langkah-langkah yang kita ambil kita coba mencari saksi-saksi di daerah TKP itu," tandasnya.
Baca Juga: Kasus Caddy Golf Disiram Cairan Berbau Diduga Cuma Nge-prank
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend