SuaraJabar.id - Menjaga gizi dan kesehatan adalah hal utama untuk pasangan yang ingin memiliki momongan, termasuk menjaga kualitas sperma.
Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan Putri Deva Karimah dari RS Pondok Indah menjelaskan beberapa hal yang harus diperhatikan kaum Adam agar kualitas sperma mereka terjaga.
Pertama, selalu menjaga asupan nutrisi protein dan karbohidrat serta vitamin seperti vitamin D, vitamin C, asam folat dan zinc.
Berdasarkan penelitian dalam jurnal JAMA Network Open, pola makan yang buruk memang bisa menurunkan kualitas serta jumlah sperma.
Baca Juga: Kelakuan, Pria Ini Masukkan Sperma ke Botol Minum Perempuan, Apa Sebab?
"Kurangi stres dan jaga kondisi badan agar tidak kelebihan berat badan," kata Putri dilansir Antara, Rabu (30/9/2020).
Obesitas dapat menurunkan kualitas semen, konsentrasi, motilitas sperma juga kerusakan DNA sperma. Studi di luar negeri juga membuktikan kegemukan dapat jadi faktor terjadinya disfungsi ereksi.
Kurangi atau hindari konsumsi alkohol serta rokok. Merokok bisa membuat produksi sperma menurun dan berdampak kepada kerusakan DNA sperma. Sementara konsumsi alkohol dapat menurunkan libido serta jumlah dan volume sperma.
Selain itu, kurangi paparan suhu panas dan penekanan yang lama pada daerah kemaluan.
"Contohnya, apabila berolahraga bersepeda, gunakan celana khusus untuk melindungi daerah genital atau kemaluan pria."
Baca Juga: Ditolak Kencan, Pria Ini Masukkan Sperma ke Botol Air Minum Rekan Kerjanya
Pakailah celana yang memastikan tubuh Anda bisa "bernapas". Jangan terlalu sering menggunakan celana yang sangat ketat kerna bisa mengganggu sirkulasi di daerah kemaluan. Celana yang ketat bisa membuat suhu di sekitar buah zakar jadi lebih tinggi, berdampak buruk terhadap kualitas sperma.
Putri juga menyarankan untuk tidak terlalu sering mandi air panas atau saunda serta selalu menjaga kebersihan daerah kemaluan, untuk mencegah terjadinya infeksi menular.
Berita Terkait
-
CEO Telegram Pavel Durov Jadi Donor Sperma untuk 100+ Anak, Kini Buka Program Fertilisasi Gratis
-
Bahaya PCOS dan Obesitas saat Hamil: Bayi Berisiko Lahir dengan Berat Badan Rendah!
-
Penyebab Excess Skin, Kulit Bergelambir pada Mantan Obesitas dan Cara Mencegahnya
-
Waspadai Obesitas dan Leher Menghitam pada Remaja Perempuan, Pertanda PCOS?
-
Desain Aturan Cukai Minuman Berpemanis Tengah Digodok Anak Buah Sri Mulyani
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang