SuaraJabar.id - HP kelas menengah dengan harga terjangkau memiliki cukup banyak penggemar. Melihat peluang ini, Samsung diprediksi bakal segera mengeluarkan produk anyar di segmen ini.
Bocoran anyar mengungkapkan bahwa HP murah dari Samsung ini membawa dapur pacu Snapdragon 460.
Sumber info adalah Max Weinbach, seorang penulis dari Android Police. Ia mengungkapkan melalui cuitan bahwa terdapat seri M anyar yang bakal debut di India.
Perangkat diyakini akan diluncurkan dengan membawa sistem operasi Android 11.
Baca Juga: Mirip Seri Sebelumnya, Samsung Galaxy A52 5G Akan Segera Rilis
HP baru ini memiliki nomor model "SM-F127G". Dilihat dari modelnya, kode yang ada menyuratkan bahwa perangkat bakal datang dari seri F.
Namun pernyataan dari Max justru mengklaim bahwa itu akan diluncurkan dari seri Galaxy M.
Samsung Galaxy F41 bisa dibilang merupakan Galaxy M31 dengan satu kamera lebih sedikit. Oleh sebab itu, Galaxy M yang akan datang ini kemungkinan hanya sedikit berbeda jika dibandingkan Galaxy F series.
Samsung mengirimkan HP baru dengan Android 11 merupakan sebuah keunikan tersendiri mengingat sebagian besar pabrikan masih mengirim ponsel (termasuk flagship) dengan Android 10.
Dikutip dari Gizmochina, HP baru Samsung tersebut diyakini bakal memperebutkan pasar yang sama dengan OnePlus Nord N100 di India.
Baca Juga: Samsung Galaxy Fit2, Ramah di Kantong dan Baterainya Bertahan 21 Hari
Sebagai informasi, OnePlus Nord N100 juga ditenagai dengan Snapdragon 460 namun masih menjalankan Snapdragon 460.
Sebelumnya, Samsung menempatkan lima perangkatnya masuk dalam 10 besar HP terlaris di dunia kuartal ketiga 2020 versi Canalys. Beberapa HP tersebut termasuk Samsung Galaxy A21s, Galaxy A11, Galaxy A51, Galaxy A31, dan Galaxy A01 Core.
Tiga di antara lima perangkat yaitu A21s, A11, dan A01 Core termasuk HP murah yang ada pada kategori entry level hingga menengah terjangkau. Berdasarkan riset dari Canalys, Galaxy A21s dan Galaxy A11 laku hingga 10 juta unit sementara Galaxy A01 Core terjual hingga menyentuh 5 juta unit.
Mengingat HP murah dari Samsung cukup banyak peminat, tak heran apabila Samsung siap merilis berbagai varian perangkat di kelas serupa.
Berita Terkait
-
Harga Redmi K80 Pro Bocor! Lebih Mahal dari K70 Pro, Apa Keunggulannya?
-
4 Rekomendasi HP Samsung Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Bukan Gemini, Samsung Bakal Andalkan ChatGPT untuk Galaxy AI?
-
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy A16 5G vs OPPO Reno12 F 5G, Duel MediaTek Dimensity 6300 Beda Harga
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024