SuaraJabar.id - Kondisi Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis dikabarkan memburuk usai menjalani isolasi mandiri setelah ia dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Nashrudin pun akhirnya dirujuk ke Rumah Sakit Advent Kota Bandung untuk mendapatkan perawatan intensif.
Nashrudin Azis dirujuk ke RS Advent Bandung pada Minggu (29/11/2020) sore kemarin.
“Iya dirujuk ke Bandung dan pak Wali Kota memilih RS Advent karena di sana nyaman,” Kata Sekda Kota Cirebon Agus Mulyadi, dilansir Ciayumajakuning.id, Senin (30/11/2020).
Agus mengatakan, saat ini kondisi kesehatan Wali Kota Cirebon stabil. Azis terus mendapat pengawasan dokter.
Menurutnya, tim dokter di Rumah Sakit Advent Bandung menyarankan agar Azis dilakukan tindakan preventif.
“Sudah dalam penanganan dokter dengan pelayanan yang prima,” ujar Agus.
Seperti diberitakan sebelumnya, Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis menyampaikan dirinya terkonfirmasi positif covid-19 melalui sepucuk surat.
Surat tersebut dibacakan oleh Wali Kota Cirebon Eti Herawati. Surat dibacakan Eti kepada khalayak melalui media.
Diketahui terkonfirmasi positif Covid-19 sejak pekan lalu.
Baca Juga: Kasus Corona Seminggu Terakhir Naik Pesat, Jokowi: Ini Memburuk Semua
Saat ini pun Azis sebagai sapaan akrab Walikota Cirebon itu sedang menjalani isolasi mandiri dikediaman dinasnya.
“Saya membacakan surat yang ditulis langsung oleh walikota,” ucap Eti, Senin (23/11/2020).
Berita Terkait
Terpopuler
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Maaf dari Trans7 Belum Cukup, Alumni Ponpes Lirboyo Ingin Bertemu PH Program Xpose Uncensored
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
Pilihan
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
-
Prabowo Mau Beli Jet Tempur China Senilai Rp148 Triliun, Purbaya Langsung ACC!
-
Menkeu Purbaya Mulai Tarik Pungutan Ekspor Biji Kakao 7,5 Persen
-
4 Rekomendasi HP 2 Jutaan Layar AMOLED yang Tetap Jelas di Bawah Terik Matahari
-
Patrick Kluivert Bongkar Cerita Makan Malam Terakhir Bersama Sebelum Dipecat
Terkini
-
Ayah dan Anak Hilang di Lembah Tengkorak Bandung
-
'Bayi Tabung' Badak Jawa: Upaya Selamatkan Satwa Langka dari Kepunahan?
-
Kasih Palestina Luncurkan Program Kasih Pangan: Dari Dapur Indonesia untuk Gaza
-
Dedi Mulyadi: 86.000 Orang Lamar Kerja Lewat Aplikasi Nyari Gawe
-
Dedi Mulyadi: Patimban Harus Jadi Motor Ekonomi Baru Jawa Barat