Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Jum'at, 11 Desember 2020 | 17:09 WIB
CEO ZALORA Indonesia, Anthony Fung, memeriksa persiapan ZALORA 12.12 HARBOLNAS. (Istimewa/ZALORA Indonesia)

Selain itu, mereka juga memiliki game Halubolnas 12.12 yang bisa dimainkan setiap pukul 09.00 dan 21.00 pada 25 November hingga 18 Desember, berhadiah mobil, motor, sepeda Brompton dan uang tunai hingga Rp100 juta.


5. Tokopedia

Laman otomotif di Tokopedia dan #GerakanOtomotifNasional [Tokopedia].

Tokopedia juga mengadakan berbagai tawaran diskon selama periode Hari Belanja Online Nasional 12.12, salah satunya Hari Borong Elektronik Nasional berupa diskon hingga 99 persen dan cashback hingga Rp350.000 pada 7-12 Desember.

Tokopedia banyak mengadakan promosi bersama dengan mitra mereka, seperti Semasa di Tokopedia untuk produk-produk lokal. Pada program ini, konsumen bisa mendapatkan diskon hingga 50 persen pada 11-13 Desember untuk berbagai merk lokal, mulai dari pakaian, makanan sampai produk kecantikan.

Baca Juga: Oase 12.12 Manjakan Kamu dengan Rangkaian Gadget Ramah di Kantong

Sementara bersama BRI, Tokopedia mengadakan program diskon untuk pembelanjaan di UMKM binaan bank tersebut dan pembayaran dengan BRI.

Tokopedia juga memberikan cashback hingga 90 persen untuk produk tagihan, khususnya untuk PLN dan pembelian pulsa ponsel.


6. Blibli
Platform belanja Blibli mengadakan proomosi diskon harian selama pesta belanja Histeria 12.12, seperti produk kecantikan sebesar 10 persen.

Khusus untuk belanja melalui aplikasi, Blibli mengadakan promosi untuk Bliblimart, produk otomotif dan produk tiket dan voucher hingga 31 Desember.

Sebagai acara puncak Histeria 12.12, Blibli mengadakan livestreaming dengan aktor asal Korea Selatan Park Seo Jun pada 11 dan 12 Desember pukul 20.00.

Baca Juga: Antisipasi 12.12 Harbolnas, Ini yang Dilakukan CEO ZALORA Indonesia


7. Lazada

Load More