SuaraJabar.id - Istri pertama komedian Wildan Delta alias Kiwil, Rochimah membuka kans bakal rujuk dengan sang suami. Sayangnya, dia masih belum mau blak-blakan soal gugatan cerainya. Gugatan cerai tersebut, menurut Rochimah, dilayangkan setelah dia meminta petunjuk kepada Tuhan.
"Saya minta pertunjuk sama Allah biar hati saya dilegakan, supaya semua berjalan lancar prosesnya," ungkap Rochimah di kawasan Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (18/12/2020).
Pasrah, ini yang hanya bisa dilakukan Rochimah usai menggugat cerai Kiwil yang puluhan tahun mendampinginya. Dia berharapa bercerai dari Kiwil merupakan keputusan terbaik dalam hidupnya. Sekadar catatan, sidang perdana perceraiannya dengan Kiwil akan digelar 20 Januari 2021 dengan agenda mediasi.
"Saya kembalikan lagi pada Allah. Keputusan pada mediasi nanti gimana," tuturnya.
Kendati bulat bercerai setelah berulang kali dimadu, Rochimah tak menutup peluang bakal rujuk dengan Kiwil. kembali lagi, ini bisa saja terjadi saat sidang mediasi nanti.
"Allahu alam, bisa (rujuk)," tuturnya.
Rochimah bikin geger lewat postingan di media sosial Instagram, Selasa (15/12/2020). Di situ, dia menyambangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Ada dua buah foto yang diunggah Rochimah. Pertama saat duduk di ruang tunggu Pengadilan Agama Jakarta Selatan kemudian nomor antrean pendaftaran.
Dari situ terungkap kalau Rochimah berada di Pengadilan Agama Jakarta Selatan sejak pukul 09.17 WIB. Dalam keterangan foto, tidak banyak yang ditulis oleh Rochimah.
Rochimah hanya mengucap Bismillah. Dari sini lah terungkap Kiwil dan Rochimah sudah menikah sejak 1998.
Baca Juga: Kiwil Akan Jalani Sidang Cerai Perdana di Awal 2021
Saat ini, Kiwil justru berbahagia bersama istri mudanya, Eva Bellissima. Ini bisa dilihat dari postingan anyar Eva di media sosial. Di situ Eva pamerkan kebahagiannya bersama Kiwil saat liburan di Lombok.
Berita Terkait
-
Meggy Wulandari Galau, Suami Tak Tulus Sayang dengan Anak Tiri?
-
Profil Eva Belisima, Mantan Istri Kiwil yang Surati Gubernur Kalbar Terkait Masalah Listrik
-
Kampungnya Tak Ada Listrik, Eva Belisima eks Istri Kiwil Bikin Surat Terbuka Buat Gubernur Kalbar
-
Pilih Minta Maaf daripada Izin Poligami ke Istri, Sikap Kiwil Jadi Perbincangan
-
Jarang Muncul di TV, Ini Kesibukan Kiwil Sekarang
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Adu Megah Dua Ikon Jabar: Masjid Nurul Wathon Ngebut 8 Bulan vs Al Jabbar Telan Dana Triliunan
-
Gak Perlu Jauh-Jauh, 5 Spot Wisata Hits di Depok yang Cocok Buat Quality Time Bareng Keluarga
-
Tembus Peringkat 42 Dunia, Ternyata Ini Rahasia IPB University Sapu Bersih Penghargaan Nasional
-
Berikut Sederet Capaian BRI & Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
4 Surga Wisata Alam di Sukabumi untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun yang Memukau