SuaraJabar.id - Wali Kota Bandung Oded M Danial memastikan pelayanan publik tetap berjalan normal meski dirinya terkonfirmasi positif Covid-19 dan harus menjalani isolasi.
Ia menyatakan dirinya tetap memimpin roda pemerintahan Kota Bandung serta berkoordinasi dengan para pimpinan daerah secara daring.
"Saya tetap memimpin jalannya pemerintahan di Kota Bandung secara daring, dibantu Pak Wakil Wali Kota, Sekda, dan seluruh jajaran lainnya," kata Oded dalam keterangannya di akun media sosial Humas Kota Bandung, Jumat (8/1/2021).
Sehingga ia memastikan pelayanan publik oleh Pemerintah Kota Bandung tetap berjalan normal seperti biasanya. Selain itu, sarana pelayanan publik juga tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
Maka dari itu, Oded meminta kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan ketat. Seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan tidak berkerumun.
"Saya berpesan juga kepada warga untuk senantiasa menjaga kebugaran tubuh, makan sehat dan bergizi," kata Oded.
Dia pun mengatakan saat ini tengah melakukan isolasi mandiri usai dinyatakan terkonfirmasi Covid-19. Selain itu, ia juga meminta kepada masyarakat untuk melakukan isolasi apabila merasa pernah bertemu dengan dirinya.
"Kepada siapapun yang pernah kontak dengan saya selama lebih dari 15 menit dengan jarak kurang dari satu meter dari tanggal 4 sampai 7 januari 2021, agar melakukan karantina mandiri," katanya. [Antara]
Baca Juga: PSBB Bandung Raya Bukan Lockdow, Ini Aktivitas yang Dibatasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Ancam Ekonomi Warga, Mulyadi 'Tantang' Hanif Soal Penyegelan Wisata Puncak yang Kian Panas
-
BYD ATTO 1 Tunjukkan Kelincahan dan Efisiensi di Rute Bandung-Garut
-
Viral! Kasur Pasien RSUD Cut Meutia Aceh Digerayangi Belatung, Netizen: Malah Tambah Sakit
-
Lagi! Siswa SD di Ciamis Keracunan Massal Usai Santap MBG
-
Mau Lihat Pegawai Termalas Pemprov Jabar? Di Sini Kata Dedi Mulyadi