SuaraJabar.id - Penyerang Persib Bandung, Beni Oktovianto belum sempat melakoni laga resmi di kompetisi Liga 1 2020 sejak bergabung dengan tim Pangeran Biru dari Persiba Balikpapan pada Januari 2020 lalu.
Ya, Beni masih harus menantikan laga debutnya akibat Liga 1 ditangguhkan sejak Maret lalu imbas pandemi COVID-19, dan hingga kini belum ada tanda-tanda bakal restart.
Penyerang berusia 22 tahun itu belum sempat dimainkan pelatih Robert Alberts dalam tiga laga awal Persib di Liga 1 2020, sebelum kompetisi tertangguhkan.
Sebelumnya, Beni hanya terlibat dalam sejumlah pertandingan persahabatan ataupun uji coba. Yang paling diingat ialah ketika pemain kelahiran Pontianak itu tampil gemilang dalam turnamen pramusim Asia Challenge 2020 di Malaysia.
Dalam ajang pramusim tersebut, penyerang bernomor punggung 82 itu sukses mencetak satu gol pada menit ke-39 melawan Hanoi FC.
Ia menunjukkan kemampuan individunya dengan melakukan cutback mematikan sebelum melepaskan tendangan kaki kiri yang membuat kiper lawan terdiam.
Berkat golnya itu, Persib pun sukses memenangi pertandingan dengan skor 2-0 di Stadion Shah Alam, Malaysia. Satu gol lainnya disumbangkan oleh eks pemain binaan Diklat Persib, Puja Abdillah.
Berita Terkait
-
Tak Dipanggil Timnas Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Frans Putros Bongkar Alasannya
-
Bojan Hodak Pelatih Timnas Indonesia, Kabar Ini Semakin Kencang
-
Dikabarkan Gabung Timnas Indonesia, Manajemen Persib Ungkap Posisi Bojan Hodak
-
Persib Bandung Siap Tempur Kontra Dewa United Usai Libur Empat Hari, Optimis Raih Poin Penuh
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Jembatan Putus dan Jalan Terisolasi! 5 Kecamatan di Cianjur Dihantam Banjir-Longsor Dahsyat
-
Kesaksian Mengerikan Saksi Penemuan Mayat Pria di Tol Jagorawi KM 30 Citeureup Bogor
-
Jalur Lintas Selatan Garut Lumpuh Total: Longsor Besar Tutup Jalan Pakenjeng-Bungbulang
-
Festival Tahunan SHINsational Day 2025, Hadirkan Kuliner, Musik dan Budaya Korea
-
Jembatan Putus Total! Akses Warga Terisolir di Sukabumi Selatan Setelah Banjir Bandang Menerjang