SuaraJabar.id - Seorang jurnalis di Tasikmalaya yang bekerja sebagai kontributor sebuah stasiun tv swasta kini menjadi buruan emak-emak fans Sinetron Ikatan Cinta. Ia dicari emak-emak karena disebut-sebut mirip dengan tokoh pria di Ikatan Cinta, Aldebaran yang diperankan oleh Arya Saloka.
Jurnalis tv bernama Asep Juhariyono ini didatangi emak-emak yang ingin berswafoto dengan pria yang mirip dengan lawan main Amanda Manopo di Ikatan Cinta ini.
Tak jarang terdengar teriakan histeris dari emak-emak ketika mereka bertemu langsung Aldebaran KW ini.
Bahkan, ada pula yang sedang makan bakso keluar dari kedainya untuk melihat langsung Asep yang mirip dengan Mas Al.
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 18 Maret 2021: Titik Terang Pembunuhan Roy
"Iya ih mirip banget. Senyumnya, bibirnya, hidungnya," ujar salah seorang emak-emak yang minta foto bareng dengan Aldebaran KW ini, Ika Dewi, Jumat (19/3/2021).
Ika mengaku setiap malam menonton sinetronnya dan tidak menyangka di Kota Tasikmalaya ada pria yang mirip dengan Mas Al.
"Selalu nonton sinentronnya di RCTI. Ya Allah sangat mirip," ucapnya.
Emak-emak lainnya, Atik (45) mengatakan, sebenarnya sudah lama melihat ada kemiripan pak Asep dengan Mas Al. Namun, malu untuk mengatakannya langsung.
"Ganteng mirip Mas Al. Potongan rambutnya juga mirip," ujar Atik.
Baca Juga: Terlalu Fokus Ikatan Cinta, Emak-emak Bikin Suami Jilat Sabun Kayak Es Krim
Sementara itu, Asep Juhariyono mengaku biasa saja saat dibilang mirip Arya Saloka. Karakter Aldebaran memang tengah mencuri perhatian dalam sinetron Ikatan Cinta yang bermain dengan aktris Amanda Manopo yang berperan sebagai Andin.
Berita Terkait
-
Bukan Opor Ayam, Ini 10 Kuliner Lebaran Unik Khas Tasikmalaya yang Wajib Kamu Coba
-
Tidak Banyak Food Vlogger Tahu, Ini 4 Kuliner Populer di Pusat Tasikmalaya
-
3 Destinasi Kerajinan Lokal Terbaik di Tasikmalaya yang Wajib Dikunjungi
-
Wisata Religi: Menyusuri Jejak Pemuka Agama Terkemuka di Tasikmalaya
-
Mengunjungi Gua Safarwadi yang Diyakini 'Tembus ke Makkah'
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura