SuaraJabar.id - Warga Kota Tasikmalaya dihebohkan dengan hilangnya 150 ayam peliharaan warga dalam waktu satu malam. Ratusan ayam berbagai jenis itu diduga digondol maling.
Peristiwa ini terjadi di tiga kampung di di Kelurahan Cikalang, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Selasa (4/5/2021).
Salah seorang pemilik ayam warga Kampung Curanjang, Kelurahan Cikalang, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Adi Kristiadi mengatakan, dirinya terbangun dari tidurnya sekira pukul 01.15 WIB karena mendengar suara yang mencurigakan dari arah kandang ayam miliknya.
"Saya sedang tidur, kemudian terbangun karena ada suara yang tidak biasa di belakang rumah sekitar kandang ayam. Saya kemudian mendatangi kandang ayam dan ternyata ada orang berperawakan tinggi besar sedang memasukan ayam saya ke dalam karung. Spontan saya langsung teriak maling. Si pelaku kabur," ujar Adi, Selasa (4/5/2021).
Menurut Adi, dirinya terkejut saat melihat kandang ayam sudah jebol dan ayam peliharaan kesayangannya sudah tidak ada lagi di kandangnya.
"Ayam punya saya adalah ayam bangkok. Hilang dimaling," ucapnya.
Ia bersama kakaknya sempat mengejar pelaku yang kabur ke arah Jalan Cicurug, tapi tidak ketemu dan si maling hilang di kegelapan malam.
"Pagi hari warga heboh banyak yang kehilangan ayamnya. Setelah saya telusuri ternyata maling ayam tersebut terjadi di 3 kampung dengan jumlah ayam sekitar 150 ekor," kata dia.
Tambah dia, ada pula ayam betina baru menetaskan beberapa anak ayam milik tetangganya ikut digondol semuanya.
Baca Juga: Gebrak Meja, Oknum Wartawan Ngamuk di Kantor Desa
"Saya cuma hilang satu ekor. Namun, warga lainnya ada yang hilang 20, 30, hingga 60 ekornya," kata dia.
Berita Terkait
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Persib Bandung Buka Store di Tasikmalaya, Bobotoh Antusias
-
Danai Proyek Peternakan Ayam Rp 20 Triliun, Danantara Mau Lapor ke DPR
-
Telur Ayam Bahagia Penuh Gizi, Hasil Ketulusan Perempuan KWT Sumber Rejeki
-
7 Fakta Suzuki Satria PRO dan F150 2025: Si 'Ayam Jago' Kini Naik Kelas!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Drama Anak Mantan Kiper Persib di Kamboja: Bukan Korban TPPO, Tapi Scammer yang Cari Kerja Sendiri
-
Akhirnya! Setelah 256 Hari Menggantung, KPK Pastikan Panggil Ridwan Kamil Kasus Bank BJB
-
3 Rekomendasi HP Murah Kualitas Bagus untuk Mahasiswa 2025: Spek Dewa, Harga Sahabat Kosan!
-
3 Laboratorium Rahasia Narkotika Beroperasi di Bogor dan Cimahi
-
Geger Penemuan Kerangka Manusia di Irigasi Karawang