SuaraJabar.id - Upaya penyekatan yang dilakukan pemerintah tak menghalangi niat sejumlah warga untuk mudik ke kampung halaman jelang Lebaran 2021 ini. Menghindari petugas, para pemudik biasanya mencari jalur tikus.
Karena sama-sama mencoba menghindari penyekatan dengan lewat jalur alternatif, beberapa jalur tikus pun menjadi padat dipenuhi kendaraan pemudik.
Seperti yang terpantau terjadi di jalur tikus di Sukabumi. H-3 Lebaran, kondisinya dipenuhi motor, mobil, angkot hingga colt mini Bogoran (AKDP) yang mengangkut para pemudik dari Bogor ke Sukabumi atau sebaliknya.
Kemacetan di Jalur Tikus ini direkam netizen pada Senin (10/5/2021) sekitar pukul 17.00 WIB. Jalan alternatif penghubung pasar Cicurug dan jalan alternatif Tenjoayu macet total, dipenuhi kendaraan.
Jalan Kampung Nyalindung RT 04/04 Kelurahan Cicurug Kabupaten Sukabumi yang dikenal dengan gang Al Amin ini macet karena tak mampu menampung volume kendaraan yang melintas.
Dalam video yang dibagikan akun facebook purnama giri dengan judul Cicurug Gang Al Amin Macet tersebut, terlihat kendaraan tak bergerak. "Macet gaes," ucap perekam video.
Acep Nurdin (37) warga setempat kepada Sukabumiupdate.com-jejaring Suara.com mengatakan jika jalur tersebut tersendat karena angkot dan colt mini saling berhadapan. Padahal jalan kampung tersebut lebarnya terbatas tak mampu menampung kendaraan roda empat.
"Tadi itu banyak angkot sama colt mini masuk jalur ini, mungkin karena jalur Cicurug macet," ujarnya kepada sukabumiupdate.com
Menurut Acep di jam-jam tertentu jalur itu biasa ditutup untuk angkot dan colt mini. Jalan kampung ini masuk dari pasar Cicurug, melintasi Desa Nanggerang dan keluar di jalan alternatif Tenjoayu, atau sebaliknya.
Baca Juga: Viral Pemudik Memohon Diloloskan di Karawang Gegara Ingin Bertemu Anaknya
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial