SuaraJabar.id - Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan hingga saat ini penularan Covid-19 di kota hujan masih melandai.
Meski dmeikian, Pemkot Bogor tetap mengantisipasi kemungkinan peningkatan kasus positif Covid-19 setelah libur Lebaran tahun ini, sampai dua pekan ke depan.
"Puncak libur Lebaran tahun 2021 sampai hari Minggu kemarin. Hari ini sudah melewati puncak libur Lebaran. Tren penularan Covid-19 masih melandai," kata Bima Arya di Balai Kota Bogor, Senin (17/5/2021).
Bima Arya menuturkan, saat ini pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit sudah sangat sedikit.
Baca Juga: Dihadiri 8 Pemain, Latihan Perdana PSMS Medan Diisi Materi Small Game
"Banyak tempat tidur untuk perawatan pasien positif Covid-19 di rumah sakit sudah kosong," katanya.
Meskipun tren penularan Covid-19 terus melandai, Bima mengatakan pihaknya bakal tetap mengantisipasi hingga dua pekan ke depan, jangan sampai muncul peningkatan kasus Covid-19.
Bima menjelaskan, meskipun pemerintah pusat dan Pemerintah Kota Bogor telah melarang mudik pada libur Lebaran tahun 2021 ini, tapi masih ada masyarakat yang mudik dan kini telah kembali lagi ke rumahnya, termasuk ke Kota Bogor.
"Ini yang harus diantisipasi," katanya.
Menurut dia, Pemerintah Kota Bogor menyediakan tes swab antigen untuk para pemudik yang tiba di Kota Bogor guna mengantisipasi kemungkinan penularan Covid-19.
Baca Juga: Selama Periode Libur Lebaran, 42 PNS DKI Lakukan Mudik
Berdasarkan data Covid-19 pada Dinas Kesehatan Kota Bogor, pada Senin hari ini, kasus positif COVID-19 yang baru terkonfirmasi ada 10 kasus, sedangkan kasus positif yang dinyatakan sembuh dari perawatan ada 95 kasus.
Dengan jumlah tersebut, maka kasus positif COVID-19 yang masih dalam perawatan pada Senin hari ini ada 257 kasus. (Antara)
Berita Terkait
-
Wamendagri Bima Tegaskan Komitmen Kemendagri Tingkatkan Partisipasi Pemilih pada Pilkada Serentak 2024
-
Wamendagri Bima Arya Tegaskan Infrastruktur Digital Harus Inklusif dan Berdampak Pada Kesejahteraan
-
Dalam Rakornas, Wamendagri Bima Arya Sebut Validitas Data Dukcapil Jadi Kunci Sukses Indonesia Emas 2045
-
Wamendagri Bima Arya Ajak Pemprov Gorontalo Jaga Stabilitas Politik dan Keamanan Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Biar Warga Tenang Nyoblos, Kemendagri Proses Tanggal 27 November Jadi Hari Libur Nasional
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024