SuaraJabar.id - Vaksinasi massal COVID-19 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api atau GBLA di Gedebage, Kota Bandung dilanjut usai hujan deras dan angin kencang berhenti, Kamis (17/6/2021).
Ratusan orang mengantre untuk vaksin setelah tertunda beberapa saat akibat guyuran hujan deras.
Sebelumnya, kegiatan vaksinasi massal ini ditinjau oleh Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin bersama dengan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit.
Budi Gunadi menuturkan, langkah vaksinasi massal ini, adalah salah satu langkah pemerintah untuk memutus penyebaran COVID19.
Ia menargetkan, pada awal Juli nanti vaksinasi dapat mencapai angka 1 juta vaksin perhari yang dapat diberikan kepada masyarakat.
"Presiden pesan ingin lihat 1 juta vaksinasi per hari di bulan Juli," kata Budi, usai peninjauan.
Menurut Budi, masyarakat cukup antusias dalam kegiatan vaksinasi massal ini. Hal itu dilihat dengan banyaknya masyarakat yang datang ke Stadion GBLA, Kota Bandung.
Atas hal itupun, ia berterima kasih kepada pihak TNI dan Polri serta pemerintah daerah, yang turut mensuksesi kegiatan vaksinasi massal ini.
"Alhamdulillah kegiatan ini ramai dan bagus.Saya ucapkan rasa terima kasih kami kepada teman-teman yang mau membantu, mudah-mudahan amalnya diterima oleh Allah," katanya.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Jepara Melonjak, DPR Desak Prokes di Lingkup Industri Diperketat
Sementara itu, Hadi Tjahjanto mengatakan, soal target satu juta vaksin perhari sebagaimana pesan dari presiden, ia optimis dapat mencapainya. Hal itu mengingat kegiatan vaksinasi ini sudah berlangsung beberapa minggu sebelumnya.
"Walau pun bulan juni ini kita targetnya masih 700, namun optimis bisa lebih karena sesuai perhitungan, TNI di satu titik bisa melaksanakan sekitar 2.000, dengan Polri di kali dua bisa empat ribu satu hari," tutur Hadi, di tempat yang sama.
Dengan adanya 100 titik vaksinasi di seluruh di Indonesia, ia yakin mencapai target satu juta vaksin untuk masyarakat, perharinya.
"Harapan kita semua program vaksinasi nasional ini sesuai rencana dan target yang kita inginkan," katanya.
Senada dengan Hadi, Sigit menyebut pihaknya bakal berusaha untuk mencapai target tersebut. Bahkan ia optimis, sebelum memasuki bulan Juli, target itu, sudah dapat tercapai. Maka dari itupun, ia menghimbau masyarakat untub ikut kegiatan vaksinasi yang tengah diselenggarakan ini.
"Harapan kita di awal juli atau sebelum itu 1 juta 1 hari bisa dilaksanakan. Jadi mohon dukungan untuk segera kita laksanakan sehingga angkanya bisa sesuai harapan," ucap Sigit
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran