SuaraJabar.id - Seorang pria ditemukan tewas dengan luka bacok di Kampung Mekar Pananjung, RT 01/21, Desa Kertajaya, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Selasa (13/7/2021) dini hari.
Pria yang diketahui bernama Dede Firmansyah (39) itu ditemukan terpelungkup di samping jalan sekitar pukul 02.0 WIB. Dari tubuh korban, darah yang diduga bekas tusukan senjata tajam.
"Awalnya sekitar jam 2 malam denger orang teriak. Saya keluar saya lihat ada orang telungkup. Tetangga gak berani lihat, langsung lapor Pak RT," ujar Jery Purnawan (38), salah seorang saksi.
Saat itu, dirinya tidak mengetahui apakah korban sudah meninggal atau tidak. Namun Jery melihat cairan merah darah yang keluar dari arah badan pria tersebut.
Baca Juga: Maling Coba Rudapaksa IRT Cantik di Sumut, Korban: "Matikan Lampu, Nanti Anak Lihat"
Menurut Jery, jika melihat situasi di Tempat Kejadian Perkara (TKP), pria tersebut bukan korban pembegalan. Sebab, barang-barang korban seperti dompet beserta isinya dan handphone masih berada di lokasi penemuan.
Kemudian tak jauh dari lokasi penemuan ada sebuah sepeda motor jenis Yamaha Mio yang diduga milik korban. Terdapat berkas darah di sepeda motor tersebut.
"Dugaan saya bukan korban begal karena ada dompet dan isinya masih ada. HP sama motornya juga masih ada," ujar Jery.
Tak lama kemudian, kata dia, Tim Inafis Polres Cimahi datang untuk melakukan olah TKP. Dari informasi yang didapatnya, terdapat beberapa luka yang diduga akibat senjata tajam.
Yoga Permana (24), saksi lainnya mengatakan kejadian itu bermula ketika dirinya pulang kerja sekitar pukul 01:00 WIB. Sekitar pukul 02:00 WIB terdengar suara jeritan minta tolong dibarengi teriakan maling.
Baca Juga: Bawa Kabur kendaraan Curian, Teman dan Mobil Maling ini Malah Ketinggalan
"Ada orang teriak maling dan minta tolong, saya keluar dan melihat ada orang lari dan satu orang tergelak. Saya liat korban telah meninggal dengan banyak luka," ujarnya.
Korban diketahui adalah tukang ojek pangkalan di samping kantor DPRD KBB, bernama Dede Firmansah atau akrab dipanggil Panda.
Ia tinggal di sebuah rumah kost di Kampung Cijeungjing RT 02 RW 16 Desa Kertamulya Kecamatan Padalarang.
Pantauan di kamar kost milik korban, ditemukan pula banyak darah berceceran. Diduga ia telah dibacok sejak dari kamar kostnya.
Berdasarkan penuturan tetangga, korban biasa pulang dini hari. Namun tadi malam warga tak melihat batang hidungnya.
Warga mengenal Panda sosok pendiam namun baik terhadap tetangga. Ia tinggal sendiri di kontrakan itu sejak dua tahun lalu.
"Dia baik sering senyum ke saya. Biasanya pulang jam 2 malam, kedengaran gerbang terbuka, tapi tadi malam mah sepi," kata salah satu tetangga korban.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Saingan Berat Jeje Govinda, Kekayaan Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga Tak Kalah Fantastis
-
Fakta Keluarga Jeje Govinda: Tajir dari Kecil, Ipar Raffi Ahmad Kini Jadi Cabup Terkaya Bandung Barat
-
Warga Jember Salahkan Tuyul Imbas Sering Kehilangan Uang, Camat Khawatir Disusupi Kepentingan Politik
-
Unjuk Gigi di Debat Pilkada, Gelagat Jeje Govinda Digunjing: Nyontek?
-
Adu Pendidikan Hengky Kurniawan vs Jeje Govinda, Cabup Bandung Barat Ramai Dibandingkan
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan