SuaraJabar.id - Puluhan unit taksi di Jalan Rancabali, Kelurahan Pasirkaliki, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi terbakar pada Sabtu (2/10/2021). Akibatnya, pemiliknya harus merugi hingga miliaran rupiah.
Peristiwa kebakaran itu terjadi pukul 06.30 WIB ketika para sopir taksi berwarna kuning tengah melakukan persiapan. Namun tiba-tiba satu unit kendaraan mengeluarkan api.
"Pagi hari supir sedang prepare operasional kantor, tiba-tiba keluar api dari satu unit mobil setelah api merembet dan membesar pegawai langsung lapor Pemadam Kebakaran Kota Cimahi," ungkap Komandan Regu 1 Pemadaman Kebakaran Kota Cimahi, Indrahadi kepada Suara.com.
Bangunan yang berfungsi sebagai garasi penyimpanan kendaraan taksi di Jalan Rancabali, Kelurahan Pasirkaliki, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi dilalap si jago merah pada Sabtu (2/10/2021) pagi.
Baca Juga: Heboh, Puluhan Mobil Ludes Terbakar di Pasirkaliki
Pihaknya menerima laporan kebakaran pada pukul 07.00 WIB. Kemudian menerjunkan beberapa kendaraan pemadam dan personel ke lokasi kebakaran.
"Sekitar 10 menit tiba di lokasi dari laporan yang diterima, kondisi api sudah membesar. Kami langsung melakukan blocking area dan pemadaman," ungkap Indrahadi.
Pihaknya belum bisa memastikan apa yang menyebabkan kebakaran tersebut. Namun berdasarkan keterangan pegawai ada human error yang menyebabkan timbulnya api dan menyambar kendaraan yang terparkir.
"Dugaan sementara itu ada human error. Jadi ada kesalahan dari operator atau pegawai saat mengoperasikan benda yang memicu api sampai menyebabkan kebakaran," ungkapnya Indrahadi.
Indrahadi menyebutkan, kendala saat melakukan pemadaman yakni adanya bahan bakar yang membuat api terus berkobar ditambah posisi kendaraan yang berdempetan.
Baca Juga: Kebut Pembangunan Pasar Bawah Bukittinggi Pasca Kebakaran, Wali Kota Tegaskan Soal Ini
"Untuk taksi yang parkir ini kan ada bahan bakarnya jadi memudahkan api merembet dan terus membesar. Posisi mobil juga berdempetan dan ini jadi menyulitkan pemadaman," tegas Indrahadi.
Dia menyebutkan, total ada 31 unit mobil taksi yang ludes terbakar. Sementara itu, 23 unit lainnya berhasil diselamatkan setelah api selesai dipadamkan sebelum membakar seisi bangunan kendari sudah merembet ke bangunan sebelahnya.
"Ada yang sudah keluar sejak pagi, jadi mungkin kendaraannya lebih banyak," ucap Indrahadi.
Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Hanya ada seorang pegawai yang sempat kehabisan oksigen lantaran terlalu banyak asap saat berusaha memadamkan api saat mulai membakar bangunan garasi.
"Ada seorang pegawai yang kehabisan nafas karena ada di dalam bangunan dan melakukan pemadaman awal. Kondisinya masih aman karena langsung dibawa rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis," jelas Indrahadi.
Kerugian akibat kebakaran tersebut diperkirakan mencapai Rp2,7 miliar lebih untuk unit kendaraan yang terbakar dan Rp500 juta untuk bangunan yang terbakar.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Evista Beri Layanan Gratis Penonton Laga Tim Indonesia vs Jepang
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang