SuaraJabar.id - Warga Kampung Cibungur, Desa Karangwangi, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur digegerkan dengan penemuan mayat pria misterius tanpa identitas pada Minggu (3/10/2021).
Saat ini sendiri, penemuan mayat pria misterius ini masih diselidiki oleh Polsek Cidaun.
Bersama mayat pria tanpa identitas itu, polisi menemukan satu set obat haloperidol, satu pak obat batuk kemasan, dan botol vodka kosong di lokasi, namun penyebabnya belum dapat dipastikan.
“Masih penyelidikan, jadi belum bisa dipastikan,” kata Kapolsek Cidaun, AKP Sumardi dikutip dari Cianjurtoday.com-jejaring Suara.com, Senin (4/10/2021).
Ciri-ciri pria tersebut menggunakan kaos kuning, sweater hitam, celana jeans warna biru, dan sepatu warna hitam.
Mayat itu ditemukan pertama kali oleh seorang penggarap kebun bernama Iim (56). Saat itu saksi melihat ada seseorang terbaring di saung kemudian menghubungi ketua RW untuk dilakukan pengecekan.
Kemudian, saksi mencoba membangunkan pria yang terbaring di saung itu tetapi tidak ada jawaban. Meskipun badannya digoyang, tetap tidak ada jawaban.
“Warga melaporkan hal tersebut melaporkan ke Polsek Cidaun,” tambahnya.
Pada pukul 08.00 Wib, aparat Polsek Cidaun melakukan pengecekan oleh bersama dengan tim medis Puskesmas Cidaun.
Baca Juga: Eceng Gondok Tumbuh Subur, Puluhan Ribu Ikan Terancam Mati
Mayat tersebut kemudian dievakuasi ke puskesmas dan menunggu apabila ada pihak yang merasa kehilangan keluarganya.
Berita Terkait
-
Ponsel Misterius Realme Gunakan Dimensity 7400 Ada di Geekbench
-
Misteri Abad ke-20 Terpecahkan: Lubang Aneh di Peru Diduga sebagai Pasar Kuno
-
Viral Kurir Antar Paket MBG untuk Siswa SD Lewat Jalan Rusak
-
Kronologi Truk Tanki 2.400 liter BBM Terbakar di Cianjur, Sebabkan Ledakan Mencekam
-
Misteri Kematian Perempuan Berinisial CY, Dari Makan Nasi Uduk Hingga Tewas di Rumah Sakit
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
3 Rekomendasi HP Murah Kualitas Bagus untuk Mahasiswa 2025: Spek Dewa, Harga Sahabat Kosan!
-
3 Laboratorium Rahasia Narkotika Beroperasi di Bogor dan Cimahi
-
Geger Penemuan Kerangka Manusia di Irigasi Karawang
-
Ego 3 Kades di Karawang Nyaris Gagalkan Proyek Banjir Vital! Dedi Mulyadi Turun Tangan, Ini Hasilnya
-
Keseimbangan Air di Tengah Industri: Tantangan, Riset, dan Upaya Konservasi