SuaraJabar.id - Garena berkolaborasi dengan Sonny Entertainment Pictures untuk menghadirkan berbagai konten dan misi baru eksklusif di mobile game Free Fire.
Konten dan misi baru ekslusif Free Fire itu diambil dari film "Venom: Let There Be Carnage".
"Kolaborasi ini menghadirkan karakter ikonik Marvel di dunia 'Free Fire' dalam berbagai skin dan tema," kata Produser Garena Free Fire Harold Teo, dikutip dari Antara, Selasa (12/10/2021).
"Hadirnya kolaborasi pertama antara 'Free Fire' dan sebuah franchise film ini juga bentuk komitmen kami untuk terus menawarkan pengalaman seru yang tak terlupakan dan unik bagi komunitas global pemain 'Free Fire'," imbuhnya.
Baca Juga: Perhatian Gamers! Bocoran Item Kolaborasi Free Fire x Venom
Mulai hari ini hingga 24 Oktober, para pemain "Free Fire" dapat langsung menikmati pengalaman eksklusif "Free Fire x Venom: Let There Be Carnage", dan menjalankan misi baru yang menarik dan mengoleksi berbagai item di dalam game.
Acara tambahan juga akan diselenggarakan pada peak-day dalam game pada 16 Oktober, di mana pemain dapat mendapatkan hadiah spesial seperti Venom Motorbike.
Pemain yang muncul sebagai pemenang dari misi dalam game akan diberi hadiah berupa koleksi eksklusif dan bundel kostum yang tersedia untuk waktu terbatas saja.
Hadiah termasuk item seperti Male Costume Bundle, Backpack, Airplane, Deadlift Box, dan Helmet. Untuk detail lebih lanjut, simak bagaimana cara mendapatkan item tersebut melalui beberapa misi berikut ini:
Login dan main pada Peak Day (16 - 17 Oktober 2021), dapatkan Venom Motorbike, Carnage Helmet, 2x Incubator Voucher, SPAS12- Wasteland, dan We Are Venom Streetwear Male Bundle.
Baca Juga: Daftar Kode Redeem FF 12 Oktober 2021, Karakter Legendaris Menunggumu!
Kedua, mainkan Venom Chaos Attack Web Event, dapatkan Venom Backpack. Langkah ketiga, mainkan Retention Missions (10 - 24 Oktober 2021) dapatkan Venom Deadbox, dan Vouchers.
"Venom: Let There Be Carnage" (2021) sendiri adalah film pahlawan super Amerika Serikat yang didasarkan dari tokoh Marvel Comics yang berjudul sama, serta merupakan sekuel dari film "Venom" (2018).
Kisah dalam film ini akan melanjutkan petualangan Eddie Brock (Tom Hardy) bersama symbiote-nya yang menyebut dirinya sebagai Venom.
Film "Venom: Let There Be Carnage" diproduksi oleh Columbia Pictures dari Sony Entertainment Pictures, yang bekerja sama dengan Marvel dan Tencent Pictures. Film ini nantinya akan segera hadir dan dapat dinikmati oleh penonton di Indonesia di bioskop terdekat.
Penonton yang mencari easter egg "Free Fire" di dalam film, juga mendapatkan kejutan khusus, seperti iklan "Venom: Let There Be Carnage" yang juga menghadirkan elemen "Free Fire".
Berita Terkait
-
Venom 3 Kembali Puncaki Box Office Usai Debut Here Turun di Posisi Kelima
-
Panggilan Indonesia Gamers, Delta Force Bakal Hadir Versi Mobile dan PC
-
Garena Segera Rilis Delta Force, Game FPS Pesaing Call of Duty
-
Beli Diamond Free Fire di AgenBRILink, Banyak Untungnya!
-
Cara Top Up Free Fire dengan Gopay, Mudah dan Cepat
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan