SuaraJabar.id - Warga Sukabumi dikejutkan dengan seseorang yang naik sepeda motor dengan kondisi penuh luka dan bersimbah darah pada Kamis (14/10/2021) sore.
Dari informasi, dua orang yang belum diketahui identitasnya itu merupakan korban pembacokan di kampung Pelita, Cahaya Fajar, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.
Setelah dibacok, korban masih sempat naik motor dengan tubuh penuh luka dan darah untuk ke rumah sakit.
Saksi mata di lokasi kejadian, menyebut peristiwa sadis terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Kamis petang tadi (14/10/2021).
Baca Juga: Miris! Ada Ratusan Anak Korban Kekerasan Seksual di Kabupaten Sukabumi
Sekelompok orang berkumpul kira kira 5 orang dengan satu orang perempuan di sekitar simpang tiga Cahaya Fajar.
Tidak lama datang tiga orang mengendarai sepeda motor. Pelaku yang membawa golok langsung turun membacok kelompok yang nongkrong secara membabi buta.
"Satu orang sempat melerai namun kena sabetan golok bagian tangan, sementara satu lagi kena bacok bagian kepala, hidung dan bahu," ujar saksi mata tersebut.
Setelah itu pelaku langsung kabur menggunakan motor bersama dua rekannya ke arah Cipatuguran. Sementara seorang korban yang terluka parah sempat menaiki motor untuk ke rumah sakit, namun dicegah oleh rekan-rekan lainnya.
Korban kemudian dibawa ke rumah sakit Palabuhanratu oleh rekannya. Hingga Rabu malam Kedua korban masih dalam penanganan tim medis. Salah seorang korban, pria dengan tato di tangan terlihat mengalami luka dibagian wajah.
Baca Juga: Nekat Buka, Belasan PL Karaoke Diangkut ke Truk Polisi
Belum diketahui motif pembacokan tersebut. Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian.
Berita Terkait
-
Nyalakan Sirine Darurat, Sopir Ambulans Bukan Bawa Pasien Tapi Warga yang Ingin Wisata ke Sukabumi
-
7 Makanan Lebaran Khas Sukabumi yang Bikin Kangen saat Lebaran Tiba
-
Ramadan Penuh Berkah, Cleanermasjid & Driver ShopeeFood Kompak Bantu Masjid
-
Tanah Bergerak Guncang Bandung, 20 Rumah Rusak
-
Bencana Mengerikan di Sukabumi, BNPB: 5 Orang Tewas, Ratusan Rumah Rata dengan Tanah
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar
-
Menjelang Lebaran, Wamen BUMN Pastikan Kesiapan Stok Uang