SuaraJabar.id - EIGER bakal memberikan pengalaman lebih bagi para konsumennya. Selain memproduksi pakaian dan peralatan rekreasi alam, EIGER juga membangun kawasan ekowisata di kaki Gunung Pangrango dan mengenalkannya sebagai EIGER Adventure Land.
Chairman PT Eigerindo MPI Ronny Lukito mengatakan, pengalaman langsung yang akan diberikan pihaknya adalah memberikan pengalaman secara langsung mengenai berkegiatan di luar ruangan.
EIGER Adventure Land direncanakan menjadi kawasan pariwisata alam berstandar internasional yang berkontribusi dalam pelestarian alam dan mendukung kegiatan masyarakat sehingga menjadi lebih berdaya, sejahtera, sekaligus menjaga warisan budaya.
Dengan kehadiran EIGER Adventure Land diharapkan juga daya tarik masyarakat untuk berkunjung ke Taman Nasional Gunung Gede Pangrango bisa semakin meningkat dan mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi daerah.
Baca Juga: Sepak Bola Jabar Gagal Raih Emas di PON XX Papua, Rahmat Toleng: Jangan Terulang
EIGER Adventure Land direncanakan dapat mulai beroperasi dan dibuka untuk umum pada tahun 2023, didukung dan dibantu oleh kolaborasi aktif bersama Kemenparekraf, KLHK, Balai Besar TNGGP, PTPN VIII dan Pemprov Jawa Barat.
Berdiri di area seluas 325.89 hektar,EIGER Adventure Land terdiri dari lahan Hak Guna Usaha (HGU) milik PTPN VIII seluas 72.23 hektar.
Lalu melalui skema Perjanjian Kerjasama (PKS) dan Zona Pemanfaatan Barubolang Taman Nasional Gunung Gede Pangrango seluas 253.66 hektar yang didapat dari Perizinan Berusaha Pengusahaan Sarana Jasa Lingkungan Wisata Alam pada kawasan konservasi (PB-PSWA).
Nantinya akan ada hiburan ikonik seperti cable car sepanjang 863 meter, suspension bridge sepanjang 530 meter dan juga berbagai fasilitas yang menitik beratkan kepada kegiatan tropical adventure seperti forest adventure, cultural walk, adventure playground, traditional village, the sanctuary, hiking, camping, overlanding, dan kegiatan alam lainnya.
“Yang menarik dari EIGER Adventure Land ini adalah suspension bridge yang akan dibangun dengan panjang 530 meter dan akan menjadi jembatan gantung terpanjang di dunia. Mohon doa dan dukungannya, semoga jembatan ini dapat terealisasi menjadi jembatan gantung terpanjang dan menjadi kebanggan bagi bangsa Indonesia,” ujar Direktur EIGER Adventure Land Imanuel Wirajaya dikutip dari Antara, Selasa (19/10/2021).
Baca Juga: Soal Limbah Busa Putih dan Bau Tak Sedap di Kali Bekasi, Wali Kota Minta Pemprov Terlibat
Kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango akan menjadi daya tarik utama dari areal wisata alam itu. Langkah-langkah dalam pelestarian lingkungan sudah dilakukan sejak awal proses pengembangan kawasan.
Di antaranya dengan penanaman pohon endemik di area perbatasan agar kawasan tersebut semakin rindang ketika kawasan mulai dibuka untuk umum.
“Besar harapan kami ekowisata alam EIGER Adventure Land dapat meningkatkan potensi wisata alam Indonesia, khususnya Jawa Barat, baik dari kunjungan wisatawan domestik maupun mancanegara. Kami juga berharap, kawasan ini dapat menjadi inspirasi dalam pengelolaan objek wisata yang selaras dengan pelesatarian alam, pemberdayaan masyarakat sekitar dan peningkatan ekonomi daerah,” tutup Imanuel.
Peletakan batu pertama turut dihadiri oleh Chairman Eiger Ronny Lukito, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, Forkompimda Jawa Barat dan Kabupaten Bogor.
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan