SuaraJabar.id - Polisi sudah memeriksa puluhan saksi dalam kasus dugaan ujaran kebencian yang turut menyeret nama Habib Bahar bin Smith. Selain itu, polisi juga sudah menggeledah rumah pengunggah video.
Tim penyidik Polda Jabar, Kombes Pol Arif Rachman mengatakan saksi yang dimintai keterangan termasuk saksi ahli.
Rinciannya, saksi pelapor dan saksi-saksi lainnya sebanyak 13 orang. Lalu melakukan pemeriksaan ahli secara maraton dengan tim penyidik, kepada 21 orang ahli yang sudah diperiksa.
"Tim penyidik gabungan Ditreskrimum dan Ditreskrimsus Polda Jabar dan di-back up bareskrim Mabes Polri memeriksa 34 saksi," kata dia di Gedung Ditreskrimum Polda Jabar, Jumat (31/12/2021).
"Saksi ahli terdiri dari ahli agama, bahasa, pidana, ITE, sosiologi dan ahli kedokteran forensik," Ia melanjutkan.
Selain itu, tim gabungan sudah menggeledah salah satu rumah pengunggah video Bahar bin Smith yang berisi dugaan ujaran kebencian. Ada sejumlah barang yang disita.
"Ada 1 unit HP kemudian satu laptop yang disita. Kemudian menyita juga satu akun chanel media youtube atas nama TR kemudian satu buah email itu yang kami sita sebagai barang bukti," katanya.
Arif mengatakan, saat ini penyidik tengah lakukan pemeriksaan mendalam terkait keterangan saksi dan juga barang bukti yang sudah diamankan polisi.
"Adapun rencana tindak lanjut adalah tentunya kami secara simultan terus tim bekerja secara simultan untuk melakukan pemeriksaan pemeriksaan lain yang relevan dengan pidana yang terjadi," pungkasnya.
Baca Juga: Wanita Bagikan Trik Jitu Minta Uang ke Ortu: Memalak dengan Estetik
Kontributor : Cesar Yudistira
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak