SuaraJabar.id - Pelaksana Tugas atau Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengaku ditanya mengenai harga minyak goreng yang masih mahal oleh Presiden Joko Widodo.
Menurut Yana, pertanyaan itu dilontarkan Presiden Jokowi saat melakukan kunjungan ke Pasar Sederhana, Kota Bandung, Senin (17/1/2022).
"Tadi nanya kok masih 20, saya bilang faktanya begini, kan masih 20 ribu (harga minyak goreng per liter)," kata Yana Mulyana usai mendampingi Presiden Jokowi di Pasar Sederhana.
Menindaklanjuti hal itu, kata Yana, Presiden Jokowi langsung meminta Sekretaris Negara untuk menginformasikan hal tersebut ke Menteri Perdagangan.
"Tadi soal harga minyak, makannya tadi suruh telepon Menteri Perdagangan, tadi Pak Sekertaris Kabinet telepon langsung Mendag," ungkapnya.
Baca Juga: Dituntut Hukuman Mati dan Kebiri Kimia, Predator Santriwati Masih Bisa Bercanda
Yana menambahkan, pihaknya tidak dapat berbuat banyak terkait masalah masih tingginya harga minyak goreng di pasaran.
Sejauh ini, kata Yana, pihaknya masih menunggu kebijakan dari Kementerian Perdagangan untuk menyikapi hal tersebut.
"Kita nunggu lagi pasokan operasi pasar dari Kemendag kan stoknya dari sana, iya, untuk operasi pasar kita tunggu barangnya dari Kemendag," tutupnya.
Sebelumnya diberitan, pedagang kaki lima dan pemilik warung di Pasar Sederhana Kota Bandung mengaku gembira mendapat bantuan sebesar Rp 1,2 juta. Bantuan itu dibagikan langsung oleh Presiden Joko Widodo, Senin (17/1/2022).
Para pedagang tampak antusias menyambut kedatangan Presiden Jokowi dan mengaku gembira karena Presiden berkesempatan mengunjungi pasar tempatnya berjualan sehari-hari.
Terlebih, Presiden Jokowi datang dan membagikan bantuan sebesar sebesar Rp 1,2 juta.
Baca Juga: Pilih Nusantara sebagai Nama IKN, Presiden Jokowi Ungkap Alasannya
Bantuan itu diberikan sebagai tambahan modal yang diharapkan bisa meringankan beban para pedagang yang terdampak pandemi COVID-19.
Iros, seorang pedagang cabai rawit mengaku terbantu dengan adanya bantuan tunai dari Presiden Jokowi.
"Senang banget, buat nambah-nambah modal juga, (apalagi) sekarang kan cengek (cabai rawit)-nya masih mahal, masih di kisaran harga Rp 50 ribu per kilogram. Ngebantu banget," ujar Iros.
Hal yang sama juga dirasakan oleh Ade Siti Sarah, seorang pedagang ayam potong. Selain bersyukur dengan adanya tambahan modal dari bantuan tunai, ia juga turut mendoakan Presiden Jokowi.
"Alhamdulillah, pasar ini sudah didatangi Bapak Presiden, ada tambahan modal senang sekali. Semoga Bapak Presiden panjang umur, sehat selalu. Tambahan modal usaha, alhamdulillah semoga manfaat dan berkah," ujar Ade Siti Sarah.
Setelah sekitar 30 menit berada di Pasar Sederhana, Presiden Jokowi melanjutkan agenda kunjungan kerjanya menuju Kabupaten Purwakarta. Di sana, Presiden akan meninjau proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).
Berita Terkait
-
Kekayaan Gilang Dirga vs Jeje Govinda: yang Kalah dan Unggul di Pilkada Bandung Barat
-
Harga Tak sampai Goceng, Minyak Goreng Mungil Diduga dari RK Diledek Warganet: Logistik Kurang?
-
Ali Syakieb Unggul di Pilbub Bandung Versi Hitung Cepat, Netizen: Ini yang Planga-plongo Saat Debat?
-
Asa Itu Ada! Ini Skenario Persib Bandung Lolos ke 16 Besar Liga Champions Asia 2
-
Gol Telat David da Silva Selamatkan Persib Bandung dari Kekalahan di ACL 2
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Disambangi Bos Persib, Begini Komentar Dedi Mulyadi
-
KPU Kota Bandung Pastikan Santunan Puluhan Juta Bagi Keluarga Petugas KPPS yang Meninggal Dunia
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang