SuaraJabar.id - Akun Instagram milik Doni Salmanan @donisalmanan yang memiliki lebih dari dua juta pengikut mendadak menghilang.
Melalui akun Instagram sementara yang ia buat @donisalmanan.23, Doni Salmanan mengatakan akun miliknya dilumpuhkan sementara oleh Instagram. Menurutnya, hal itu disebabkan oleh kuis yang ia buat menarik perhatian banyak orang.
"Untuk saat ini Instagram saya masih disable sementara sama Instagram. Karena mungkin aktivitas saya di kuis-kuisan menurut pandangan Instagram mungkin salah, sehingga mendapatkan trafik yang sangat tinggi," kata Doni Salmanan melalui akun Instagram @donisalmanan.23, Minggu (23/1/2022).
Unggahan video pengumuman Doni Salmanan itu justru mendapat respon negatif dari netizen.
Baca Juga: Siapa Doni Salmanan dan dari Mana Sumber Kekayaannya?
Tak sedikit netizen yang menuliskan komentar miring tentang Doni Salmanan di kolom komentar.
Beberapa menuliskan kekesalan akibat mengalami kerugian setelah melakukan aktivitas trading di aplikasi yang dipromosikan oleh Doni Salmanan.
"Kang kalo kita loss keuntungan nya ke akang? atuh berarti gajian saya nu dipake deposit trs loss masuk ka akang? kalo gitu akang untung dari kesedihan saya karena kalah," tulis pemilik akun @dendyrena***.
Tak cuma di akun @donisalmanan.23, sejumlah netizen juga menyerang akun fansbase Doni Salmanan @donisalmanann_.
Beberapa netizen menyerang Doni Salmanan karena pria yang mendapat julukan crazy rich Bandung itu mempromosikan aplikasi trading ilegal yang membuat tak sedikit orang mengalami kerugian.
Baca Juga: 3 Bisnis Doni Salmanan, dari CEO Perusahaan sampai Trading
"Katanya mau di laporin ada yg speak up katanya nipu org byk..dan yg mau laporin rugi 540 jt... pertanyaan nya. mmng bisa ya di laporin trading kyk gini..serius nanya??" tulis @emilliam****.
"Kalo ada yg mau laporin gw ikut, rugi 200 juta ane ngikutin trading/trabar/sinyal vip orang ini," balas @id_dann***.
Berita Terkait
-
Bandung Barat Minim Bioskop, Keluhan Raffi Ahmad Didengar Pemerintah!
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Beda Kado Istri Haji Isam untuk Ultah Ameena dan Azura, Selera Crazy Rich Kalimantan Gak Pernah Gagal!
-
Dibandingkan dengan Fuji, Pendapatan Thariq dan Aaliyah Massaid dari Exclusive Instagram Gak Ada Apa-apanya!
-
Pemilik Followers Terbanyak di Indonesia, Akun IG Raffi Ahmad Malah Jadi Sarana Kampanye: Digaji Berapa Ya?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024