SuaraJabar.id - Legenda hidup Persib Bandung Robby Darwis menyoroti performa Febri Haryadi bersama Persib sepanjang Liga 1 2021/2022. Menurutnya, pemain berjuluk RX Bow tersebut saat ini tengah mengalami penurunan performa.
Robby Darwis bahkan tak melihat sosok Febri yang dulu, di mana permainannya begitu ngotot dan lincah.
"Kalau saya melihatnya ada fluktuasi, ada penurunan. Karena saya lihat Febri tidak seperti yang dulu, yang ngotot. Sekarang kan seolah-olah kehilangan performanya," kata Robby Darwis saat dihubungi Suara.com pada Jumat (28/1/2022).
Menurut Robby, ada sejumlah kemungkinan yang membuat penampilan pemain berusia 25 tahun itu menurun dalam beberapa laga. Seperti permasalahan pribadi hingga tipe permainannya yang sudah terbaca lawan.
Baca Juga: Hadapi Liga 1, Persis Solo Rekrut Empat Pemain Persib Bandung, Termasuk Berlabel Timnas Indonesia
"Kalau sudah terbaca, mungkin terlalu monoton dengan permainannya. Cuma harus support dari teman-temannya," ujar Robby.
Untuk itu, mantan kapten Maung Bandung itu menyarankan tim pelatih untuk segera mencarikan solusinya.
"Cuma kan ini harus diantisipasi sama pelatih juga. Mungkin dia harus ada perubahan latihan. Pokoknya harus mendalami. Mungkin bisa per individu bisa dipanggil seperti apa. Itu tergantung masing-masing pelatih," sebutnya.
Namun Robby meyakini penampilan Febri bisa kembali seperti dulu. Sebab penampilannya yang masih tergolong muda masih sangat dibutuhkan Persib Bandung.
"Kita juga harus memakluminya karena dia juga masih muda masih berpotensi, dia juga masih dibutuhkan Persib," pungkasnya.
Baca Juga: Bek Persikabo Waspadai David Da Silva dan Bruno Cantanhede
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Puji Permainan Persib, Pelatih Port FC Sanjung Totalitas Asnawi Mangkualam Cs
-
Hasil Persib vs Port FC: Maung Bandung Takluk di Laga Perdana Piala Presiden 2025
-
Liga 1 Bukan Tujuan, Thom Haye Gabung Tim Mana?
-
Orang Dekat Elkan Baggott Pilih Main di Liga 1 Indonesia, Mau Nyusul?
-
Sesaat Lagi Lawan Persib Bandung, Pelatih Port FC Ogah Gentar: Kami Mau Menang
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
Buruan Klaim! 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu!
-
Piala Presiden 2025: Polda Jabar Terjunkan 2.632 Personel, Libatkan Jibom Amankan Si Jalak Harupat
-
8 Link DANA Kaget 3 Juli 2025, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu
-
Welas Asih Nama Baru RSUD Al-Ihsan, Dedi Mulyadi Beberkan Maksud di Baliknya
-
Gempa Frekuensi Rendah di Tangkuban Parahu Tembus Rekor: Aktivitas Masih Normal