SuaraJabar.id - Harga kebutuhan pokok masyarakat jelang bulan puasa terpantau terus mengalami kenaikan. Salah satunya ikan tawar. Harga ikan air tawar di Depo Pasar Ikan, Indihiang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, mulai merangkak naik.
Mengutip dari Harapakan Rakyat--jaringan Suara.com, Jumat (18/3), seluruh jenis ikan naik antara seribu hingga dua ribu rupiah per kilogram.
Iwan salah seorang pedagang ikan mengatakan, harga ikan mas lokal dijual 35 ribu rupiah. “Dari asalnya 32 sampai 33 ribu rupiah per kilogram,” katanya.
Sementara untuk harga ikan tawar jenis nila, ia menjualnya antara 25 sampai 28 ribu rupiah per kilogram. Biasanya, kata Iwan, harga ikan nila dijual 24 ribu sampai 28 ribu rupiah per kilogram sesuai ukuran.
Sedangkan, ikan nilem dan tawes juga naik dua ribu dari asalnya Rp 27 ribu menjadi Rp 29 ribu hingga RP 30 ribu per kilogramnya.
Menurutnya, kenaikan harga ikan tersebut sudah biasa. Terlebih menjelang bulang suci ramadan, ikan tersebut naiknya seribu atau dua ribu rupiah per kilogram.
“Kalau diprediksi harga ikan akan semakin naik mendekati bulan puasa nanti,” ujarnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, bahwa kenaikan harga ikan tawar tentu sangat ia rasakan dampaknya sebagai pedagang.
“Karena jumlah pembeli mengalami penurunan 10 sampai 20 persen dari biasanya,” katanya.
Baca Juga: Menjelang Bulan Puasa Harga Kebutuhan Pokok Masih Stabil, Segini Kisarannya
Sementara itu, Heri, pedagang ikan eceran lainnya mengaku tidak menaikan harga jual ikannya. Lantaran dengan harga yang biasanya pun cukup susah untuk menjual ikan.
“Harganya nggak saya naikkan atau masih tetap normal,” katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Longsor Proyek di Jatinangor: 3 Pekerja Tewas, 3 Lainnya Masih Tertimbun Material
-
Bupati Rudy Susmanto Garansi Tak Ada Alih Fungsi Lahan di Bogor Hingga 2028
-
Sinergi BUMN, BRI Ambil Peran dalam Pembangunan Huntara untuk Masyarakat Aceh
-
Masuki 2026, Dirut BRI Yakin Transformasi Perkuat Daya Saing dan Pertumbuhan
-
Mal Pelayanan Publik Bogor Barat dan Timur Mulai Digarap 2027, Bupati: Urus Dokumen Tak Perlu Jauh