SuaraJabar.id - Sama-sama menahan hawa nafsu dari azan subuh hingga azan magrib, menjalankan ibadan puasa di Tanah Suci ternyata memiliki sensasi tersendiri.
Hal tersebut diungkapkan Ibnu Jamil yang belum lama ini menunaikan ibadah umrah bersama sang istri, Ririn Ekawati.
Menurut Ibnu Jamil, berpuasa di Tanah Suci merupakan nikmat yang luar biasa. Meski buka puasa di sana cenderung sederhana, ia merasa itu sangat nikmat dan tak terlupakan.
"Wah enak banget," ungkap Ibnu Jamil di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Selasa (19/4/2022).
Lebih lanjut, Ibnu Jamil menerangkan bagaimana dirinya bisa menemukan kenikmatan luar biasa setiap berbuka puasa.
"Padahal cuma pakai air zam-zam sama kurma," kata lelaki 40 tahun.
Apalagi, Ibnu Jamil berkesempatan mencicipi suasana berbuka puasa di Masjid Nabawi yang memang jadi salah satu destinasi jamaah umrah atau haji.
"Saya kan paling suka kalau buka puasanya di luar. Nah di sana itu di Masjid Nabawi, rame-rame satu baris," jelas suami Ririn Ekawati.
Ditemani suasana alam yang menurutnya sangat memanjakan mata, Ibnu Jamil bersyukur karena masih mendapat kesempatan untuk datang ke Masjid Nabawi.
Baca Juga: Buya Yahya Sebut Hukum Mencicipi Masakan Tidak Membatalkan Puasa, Ini Penjelasannya
"Di langit itu kan kelihatan transisi dari terang ke gelap. Itu nikmatnya luar biasa, sambil dengar azan kan," tutur sang aktor.
Ibnu Jamil juga bercerita tentang perubahan kebiasaan warga Arab Saudi selama bulan Ramadhan.
"Orang Arab itu kalau puasa kehidupannya agak berubah. Jadi pas malam hidup, pagi ke siang itu tidur," ujar dia.
"Misal pas habis salat Subuh gitu, masih pada tutup toko-toko. Nanti baru buka lagi ba'da Zuhur," lanjut Ibnu Jamil.
Sebelumnya diberitakan, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati berkesempatan mengunjungi Tanah Suci untuk beribadah umrah. Mereka mengaku sudah lama menyiapkan rencana umrah sebagai pengganti bulan madu.
Sayang, pembatasan kegiatan di masa pandemi Covid-19 sempat membuat rencana Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati tertunda.
Berita Terkait
-
Viral! Konser Perdana Nancy Ajram di Indonesia Tuai Euforia di Media Sosial
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
EA Akui Risiko Penjualan Ratusan Triliun ke Arab Saudi, Pertahankan Kendali Kreatif
-
Panduan Ziarah di Arab Saudi: 4 Aturan Penting yang Wajib Diketahui Jamaah!
-
Gila! Arab Saudi Bakal Bangun Stadion di Atas Pencakar Langit untuk Piala Dunia 2034
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tertinggal 0-2, Adam Alis Cetak Brace Penentu di Menit Krusial Hajar Selangor 3-2
-
Jantung Pahlawan Hutan Berhenti Berdetak: Anggota Gakkum Kemenhut Wafat Saat Jalankan Tugas
-
Bak Menanti Hujan di Musim Kemarau! 4 Link DANA Kaget Rp 260 Ribu Siap Guyur Saldo Anda
-
Ada Apa di Balik Hutan Gunung Salak? TNI AD Ungkap Rahasia Ratusan Tenda Emas Ilegal
-
Program Makan Bergizi Gratis Sumbang Inflasi Jabar 0,45 Persen, BPS Ungkap Dampak Tak Terduga